Home / M ENIM / PASLON SHINTA-SURYADI KAMPANYE DI UJUNG SEMENDE

PASLON SHINTA-SURYADI KAMPANYE DI UJUNG SEMENDE

 

LAPORAN : Dedi S

GEMAS – MUARA ENIM

Pasangan independen Shinta – Suryadi di dalam bulan puasa ini terus melakukan kampanye dialogis dirantau dedap Desa Segamit Kecamatan Semendo Darat Ulu Kabupaten Muara Enim. Kamis,(24/5/2018).
Walaupun letak rantau dedap sangat jauh dan di ujung Kecamatan Semende Darat Ulu tetapi calon Bupati periode 2018/2023 tetap semangat mengunjungi daerah tersebut untuk menemui warga rantau dedap. Juru kampanye Nizomi S. Ag menyampaikan, putri terbaik jeme semende mencalonkan diri sebagai calon Bupati Muara Enim dengan nomor urut 3 sengaja datang ke sini dan ingin betatap muka langsung dengan masyarakat rantau dedap dan di sini Paslon Shinta – Suryadi ingin tau apa keluhan masyarakat rantau dedap.

“Kita sengaja kedesa ratau dedap untuk bertatap muka langsung dengan masyarakat rantau dedap,” ujar Nizomi.

Sementara itu, Dr. Shinta Paramitha sari SH. M. Hum, dalam orasi politiknya menyampaikan akan membuka 10000 lapangan kerja dan menganggarkan 1 desa satu hafiz Al quran dan ulama. Dirinya sangat berterima kasih kepada masyarakat telah mendukung mengumpulkan KTP sehingga Ia bisa mencalonkan diri sebagai calon bupati Muara Enim dengan ustad Suryadi, dan mudah mudahan bila dirinya terpilih nanti siap menjalankan program kerja yang telah disiapkannya.

“Terima kasih atas dukungan bapak ibu semuanya,” tutur Shinta.

Dikatakan juga oleh tokoh masyarakat rantau dedap Tengku Jasura mengatakan Ia mewakili masyarakat siap mendukung ibu Shinta – Suryadi menang dalam pemilihan Bupati Muara Enim periode 2018/2023 nanti, dan mudah mudahan masyarakat rantau dedap bisa membantu untuk memenangkan ibu Shinta.

“Kami sangat mengharapkan pada ibu Shinta untuk tidak menganak tiri kan kami karena kami berada di ujung semende dan kami sangat mengharapkan pada ibu Shinta kalau sudah jadi nanti untuk membangun jalan serta menjadikan rantau dedap desa definitif,”terangnya.

Editor : Ivi Hamzah

Check Also

Pengamanan TPS, Polres Muba Gelar Apel Serpas

# Hadiri Apel Serpas, Pj Bupati Muba H Sandi Fahlepi Berharap Pilkada Berjalan Lancar dan …