MUARAENIM, Ampera Sumsel – Untuk meningkatkan tali silaturahmi dan koordinasi antar tim Pengawasan Orang Asing (Pora), Imigrasi Kelas II Muaraenim, menggelar kegiatan Coffee Morning, di Kantor Imigrasi Kelas II Muaraenim, Kamis (22/9/2016).
“Ibarat pepatah jika tak kenal maka tak sayang. Jadi hari ini, kita kenalan dulu biar lebih solid ke depan,” ujar Kepala Imigrasi Kelas II Muaraenim, Telmaizul.
Menurut Telmaizul, tujuan kegiatan ini adalah wadah silaturahmi antar Tim Pora di Kabupaten Muaraenim yakni Imigrasi, Kejaksaan, Kepolsiian, Kodim, Binda (Badan Intelegen Daerah), Kesbangpol dan Dukcapil.
Saat ini, kata Telmaizul, jumlah orang asing yang ada di wilayah kerja Kantor Imigrasi Kelas II Muaraenim yang membawahi sembilan Kabupaten/Kota di Sumsel, ada 149orang yang berasal dari negara China, Jepang, Inggris, Vietnam dan India, yang didominasi dari China.
” Melalui Coffee Morning bersama anggota Tim Pora kita bangun sinergitas dan tingkatkan koordinasi pengawasan orang asing yang berkepastian (profesional, akuntabel, sinergi, transparan, inovatif),” tukas Telmaizul.
Sementara itu Asisten I Pemkab MuaraenimBulgani Hasan, bahwa pihaknya sangat menyambut baik kegiatan coffee morning ini dan benar-benar bisa mempererat tali silaturahmi antar tim pora KabupatenMuaraenim.
Keberadaan Imigrasi memang sudah kami dambakan, sebab menjadikan kantor Imigrasi di Kabupaten Muaraenim melalui perjuangan berat.
“Dan mudah-mudahan dengan adanya kantor Imigrasi di Kabupaten Muaraenim, pengawasan terhadap orang asing lebih baik lagi,” ujar Bulgani. (Hafis)