Home / HUKUM & KRIMINAL / Ulurkan Tangan, Kapolsek Pulau Pinang Berikan Bantuan Pada Warga

Ulurkan Tangan, Kapolsek Pulau Pinang Berikan Bantuan Pada Warga

LAHAT, Ampera Sumsel – Sekira pukul 16.30 Wib Polres Lahat melalui Polsek Pulau Pinang, mendatangi salah satu rumah warga di Desa Muara Siban Kecamatan Pulau Pinang Kebupaten Lahat, kedatangan Kapolsek Pulau Pinang ini bermaksud memberi bantuan dan juga sekaligus prihatin melihat kondisi Budiyono (41), yang benar benar hidup sebatang kara tanpa orang tua dan sanak saudara yang memperhatikannya, belum ditambah kondisi nya yang tidak bisa berjalan dikarenakan cacat yang dideritanya. Rabu (15/2).

Dikonfirmasi Kapolres Lahat AKBP Rantau Isnur Eka Sik melalui Paur Humas IPDA Sabar T mengatakan, ” Kunjungan Kapolsek Pulau Pinang ini bermaksud untuk melihat langsung kondisi Budiyono yang sungguh sangat memprihatinkan,” jelasnya.

Sambungnya, kondisi dilapangan nya budiyono ini hidup atas dasar bantuan dari warga sekitar, dimana tempat tinggalnya sekarang tanah dan bngunannya ini merupakan sumbangsih dari warga sekitar secara bergotong royong.

” Untuk Rumah si budiyono ini, tanah serta pembangunan dan bahan bahan ny itu merupakan bantuan dari warga muara siban yang prihatin meliha budiyono yang hidup susah dan sebantang kara,” ujarnya.

Tambahnya, maka dari itu Polres Lahat melalui Polsek Pulau Pinang akan memberi bantuan berupa sembako ke pada budiyono yang di ambil dari dana barokah yang terkumpul.

” Ini merupakan salah satu program polsek pulau pinang dimana rencananya, tiap satu desa  per satu orang setiap bulannya akan diberikan bantuan, ini terkhusus bagi warga yang benar benar tidak mampu. Saat ini pendataannya sudah mulai berjalan, dan insyaallah pada bulan ini semuanya akan mulai terealisasi.” pungkasnya.

(Prima)

Check Also

DK PWI: Wartawan Jangan Buat Judul Berita Yang Menghakimi

Author : SMSI   PALEMBANG, GmS – Ketua Dewan Kehormatan (DK) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) …