Laporan : Ganda Coy
LAHAT, Gemasriwijaya.net – Pemerintah kabupaten lahat nelalui Dinas Ketahanan Pangan mengelar sosialisasi menu Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman ( B2SA ), bertempat di Gedung Pertemuan Pemerintah Kabupaten Lahat. Jum’at (17/11/2023).
Sosialisasi ini dihadiri langsung oleh Ketua TP-PKK Kabupaten Lahat Hj.Lidyawati Cik Ujang.S.Hut.MM sekaligus membuka secara resmi. Kegiatan ini adalah berkat kerjasama dengan TP-PKK Kabupaten Lahat dan Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Lahat, yang mengambil tema ” Makan Enak, Makan Sehat, Makan B2SA.”
Kepala Dinas Ketahanan Pangan Ibni Norris.SE.MM melaporkan, Sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat akan pentingnya konsumsi Pangan Beragam,Bergizi, Seimbang dan Aman, dengan melalui promosi Sosialisasi atau Edukasi.
“Adapun peserta sosialisasi dapur B2SA berbasis sumber pangan lokal di bagi lima zona yaitu, tingkat Kabupaten zona Lahat, Tingkat Kecamatan zona Jarai Area, Zona Merapi Area, Zona Kikim Area dan zona Tanjung Tebat Area. Peserta berjumlah 192 terdiri dari, Tim Penggerak PKK Kab.Lahat, Dinas Ketahanan Pangan, Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan para guru-guru Sekolah Dasar,” sampai Norris
Sementara Ketua TP-PKK Kabupaten Lahat Hj.Lidyawati Cik Ujang.S.Hut.MM dalam sambutannya mengatakan, kegiatan dapur B2SA ( Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman ) adalah upaya nyata untuk memperkuat kesadaran akan pentingnya pola makan yang sehat dan aman. Kesehatan dan gizi yang baik adalah kunci untuk menjaga kebugaran fisik dan kualitas hidup yang optimal.’ terang Lidyawati.
“Kepada seluruh peserta sosialisasi B2SA untuk dapat mengambil manfaat maksimal dari kegiatan ini sebagai ajang untuk memperluas pengetahuan kita tentang pola makan sehat dan aman.” tutupnya
Turut hadir, Ketua GOW Hj.Sumiati Haryanto, Ketua DWP Ria Afriani Chandra serta Nara Sumber dari Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Sumsel. Dan dilanjutkan pemberian hadiah door prize oleh Ketua TP-PKK Kab.Lahat Hj.Lidyawati Cik Ujang.S.Hut.MM
Editor : Ivi Hamzah