Home / KABAR NASIONAL / PaSKI Korwil Prabumulih Borong Piala di Sumsel Festival Comedy 2023.

PaSKI Korwil Prabumulih Borong Piala di Sumsel Festival Comedy 2023.

 

Release : SMSI 
PRABUMULIH, gemasriwijaya.net – Prestasi membanggakan langsung ditunjukan PaSKI (Persatuan Seniman Komedi Indonesia) Korwil Prabumulih pada Festival Bukit Sulap di acara Sumsel Festival Comedy 2023, yang diselenggarakan di kota Lubuklinggau, provinsi Sumsel, pada Minggu (28/5/2023).
Tak tanggung-tanggung, PaSKI Korwil Prabumulih, yang baru seumur jagung, usai dilantik serempak bersama pengurus PaSKI kabupaten/kota lainnya itu berhasil memborong piala sejumlah kategori lomba.

“Kegiatan Festival Bukit Sulap di acara Sumsel Festival Comedy 2023 yang diadakan di Linggau, Prabumulih borong piala untuk kategori Group Lawak juara 3 (Karya Alam) dan kategori Stand up Comedy untuk juara 1 (Boby), juara 3 (Indra) dan Harapan 3 (Mifta) dan merupakan Anggota Komunitas Stand Indo Prabumulih. Hadiah dan piala langsung diberikan oleh Ketua Umum PaSKI Pusa, Pak Jarwo Kuat,” ungkap Ketua PaSKI Korwil Prabumulih, Tengku Hendra kepada SMSI Prabumulih, Senin (29/5/2023).

Pria asal Aceh, yang akrab disapa Tengku ini pun menyampaikan ucapan selamat kepada seniman Komedi yang sudah berjuang dan memberikan penampilan terbaiknya.

“Dan terimakasih juga kepada Pemerintah Prabumulih atas dukungannya, dan harapannya semoga dengan terbentuknya PaSKI ini bisa memberikan wadah kepada seniman Komedi untuk tetap berkreatifitas,” imbuhnya.

Sebelumnya, Pelantikan Ketua PaSKI kabupaten/kota diselenggarakan di Lubuklinggau pada Minggu, 28 Mei 2023. Acara pelantikan dilakukan langsung oleh Ketua PaSKI Sumsel, Fikri, dan disuport oleh Ketua Umum PaSKI Pusat, Jarwo Kuat.
Dalam pelantikan itu, PaSKi Korwil Prabumulih diwakili oleh Tengku Hendra, dan Redi Kurniawan.

“Selamat bekerja, dan mengembangkan bakat komedi yang ada di wilayah kota Prabumulih khususnya,” ucap Ketua PaSKI Sumsel Fikri.

Ia juga mengapresiasi kepada Pemerintah kota Prabumulih yang sudah memberikan dukungan sehingga Prabumulih dapat ikut serta dalam pelantikan serentak.

“Semoga PaSKI korwil Prabumulih dapat bekerja sama dengan pemerintah dan pa6ski Prabumulih dapat memajukan dan mengangkat bakat komedian yang ada di kota Prabumulih tercinta,” tutupnya.

Editor : Ivi Hamzah

Check Also

Poengky Indarti: Dari Pembela HAM Menuju Garda Depan Pemberantasan Korupsi

Rilis : SMSI   JAKARTA, GmS – Di dunia advokasi hukum dan hak asasi manusia, …