LAHAT, Ampera Sumsel – Tim survey verefikasi Kementrian Dalam Negeri Republik Indonesia (Kemendagri) dan Pemerintahan Propinsi Sumatra Selatan kunjungi Kabupaten Lahat dalam rangka pembahasan pemekaran Kecamatan Lahat Selatan dan Kecamatan Mulak Sebingkai. Acara tersebut di laksanakan di Gedung Pertemuan Pemkab Kabupaten Lahat, Selasa 14/02.
Acara tersebut di awali dengan Doa, menyanyikan Lagu Indonesia Raya yang di ikuti seleruh tamu undangan, di lanjutkan kata sambutan- sambutan dan di isi dengan pembasan pemekaran kecamatan Lahat selatan dan Kecamatan Mulak Sebingkai.
Sambutan Bupati Lahat, H, Saifudin Aswari Riva’i, SE, yang dalam hal ini di sampaikan oleh Seketaris Daerah Kabupaten Lahat, H, Nasrun Aswari, SE, MM, mengucapkan selamat datang kepada para Tim survey/ Verifikasi di Bumi Segantian Setungguan ini.
” Saya menyampaikan pesan dari Bupati Lahat, H, Saifudin Aswari Riva’i, SE, Ia meminta maaf kepada Tim Servey/ Verifikasi yang mana tidak bisa hadir di karena belia mempunyai tugas lain yang tidak bisa di tinggalkan.” jelas Nasrun.
Sementara itu dalam sambutan yang di sampaikan oleh Kementrian dalam Negeri Republik Indonesia, yang di sampaikan oleh Bapak Muhamad Budi Sudarmadi mengatakan terima kasih kepada Seketaris Daerah Kabupaten Lahat berserta jajaranya yang telah menyambut Tim Survey/ Verifikasi.
” Saya berharap bila nanti terbentuk Kecamatan Lahat Selatan dan Mulak Sebingkai akan memberi warna baru di Pemerintahan Kabupaten Lahat serta akan bisa melayani Masyrakat dengan baik.” harap Budi.
Dalam kesempatan itu hadir di dalam acara tersebut, Anggota DPRD Kabupaten Lahat, Asisten- asisten, Kepala Dinas, Badan, Kantor, Kepala Bagian di Lingkungan Pemerintahan Kabupaten Lahat, Camat Lahat, Camat Lahat, Forum Kades Mulak Ulu dan Forum Kades.
(Naska : Ganda)
(Editor : Prima)