Home / LAHAT / MPC PP Lahat, ‘Sense Of Belonging And Srnse Of Resposibilitty’ Terhadap Kegiatan Kemanusiaan

MPC PP Lahat, ‘Sense Of Belonging And Srnse Of Resposibilitty’ Terhadap Kegiatan Kemanusiaan

LAHAT, Ampera Sumsel – Ketua MPC Pemuda Pancasila Lahat, M. Tanhar Effendi, SH, melalui Sekretaris Jenderal (Sekjend)nya Bambang Haryanto menegaskan, bahwa tidak ada alasan bagi semua kader organisasi kepemudaan bernama Pemuda Pancasila untuk absen dalam mengikuti segala macam bentuk kegiatan yang bersifat sosial dan kemanusiaan.

Hal ini dikatakan Bambang, terkait pra kegiatan penggalangan dana untuk Amin Mulya (14) yang selama tujuh tahun melawan penyakit tumor tempurung kepala. Ia menyebut, penggalangan dana ini adalah kegiatan insidental yang tidak terprogram dan digagas oleh KNPI dan SAR Pemuda Pancasila.

“Seluruh aktifitas dan informasi selalu disampaikan di WA GMPC Pemuda Pancasila dan Grup KNPI”, tegas Bambang, Jumat (10/2).

Pemuda Pancasila, tak perlu untuk mengatakan “Tidak tahu” adanya kegiatan dan tidak diberitahu dalam kegiatan ini, karena seluruh informasi persiapan dan jelang pelaksanaan kegiatan selalu diinformasikan melalui grup maupun melalui pemberitaan media online.

“Siapapun yang merasa menjadi Kader Pemuda Pancasila, tanamkan “Sense of belonging dan sense of responsibilitty”, ujar Bambang, yang ditranslitenya ke Bahasa Inggris.

Tak hanya itu, jelasnya lagi, terkait telah tersedianya Graha Pemuda Pancasila yang beralamat di Jalan Serelo, Kelurahan Pasar Lama, Kecamatan Kota Lahat. Semua kader diminta untuk proaktif bergabung dan berkoordinasi di wadah tersebut.

“Ini rumah kita dan ini markas kita. Sering seringlah mengunjungi markas kita ini, agar tidak ada mis Informasi bagi seluruh kader. Kita semua adalah satu, jangan robek pemuda pancasila kita”, ajak Bambang dengan tegas, sembari mengucapkan pintu Graha Pemuda Pancasila terbuka lebar untuk semua kader.

(Naska : Roni LHL)

(Editor : UJANG, SP)

Check Also

Diduga Kecelakaan Kerja, Karyawan Tambang Batubara di Gumay Talang Meninggal Dunia Mengenaskan

Author: Nop   LAHAT, GmS – Sekira pukul 22.00 pada Rabu tanggal 13 November 2024 …