Home / PALEMBANG / Aswari Rivai Buka Kejuaran Tinju Amatir Pusri Cup II

Aswari Rivai Buka Kejuaran Tinju Amatir Pusri Cup II

PALEMBANG, Ampera Sumsel  – Sebanyak 122 petinju mengikuti Kejuaraan Tinju Amatir Pusri Cup II kategori Pelajar dan Elite/umum. Kejuaraan yang dimulai sejak 2015 lalu ini akan memperebutkan tropi bergilir, uang pembinaan serta dua buah motor dari Persatuan Tinju Amatir Nasional (Pertina) Sumsel. Senin (19/12) Sore Kemarin. 

 

Menurut Ketua Pelaksana Sulfa Ganie, kejuaraan yang dihelat 19 – 24 Desember ini akan mempertandingkan 20 partai setiap harinya. Untuk kategori Elite, akan digelar pada malam hari.

 

“Kita selalu memulai partai dari jam 14.00 hingga malam. Dengan tujuan agar menarik mereka yang mau menonton,” ujarnya ketika diwawancarai.

 

Ditambahkannya, tidak hanya dari Sumsel yang berpartisipasi. Ada empat provinsi yang mengikuti kejuaraan ini seperti Lampung, Jambi, Babel yang juga mengirimkan atlitnya untuk turut serta berlaga. Selasa (20/12).

 

Sementara itu, Ketua Umum Pengurus Provinsi Pertina Sumsel, H. Aswari Rivai mengatakan bahwa animo masyarakat khususnya Sumsel terhadap olahraga adu jotos ini sangat baik.

 

“Pertina Sumsel kita paling aktif di bidang pembinaan. Kedepan, kita usahakan untuk terus menggelar kejuaraan tinju seperti ini agar pembinaan atlet terus berjalan,” tukasnya.

 

Untuk itu, lanjutnya, ia telah membentuk 12 Pengurus Kabupaten (Pengkab) dari 17 kabupaten/kota di Provinsi Sumatera Selatan. Hal ini sebagai penunjang para atlet berlatih.

 

“Selain itu kami juga memberi bantuan berupa alat-alat tinju. Tinju bisa berlatih di mana saja. Namun ada beberapa yang militansinya tinggi, sehingga membuat sasana permanen. Jadi kedepan akan kita bina terus, sebab kita akan ada Poprov, PON pelajar dan ada juga sarung tinju emas,” pungkasnya (Prima)

Check Also

Tuntut Pecat Dirut PT.BA, Massa Aksi Juga Desak Pj. Guburnur Sumsel Agar Bank Mandiri Tidak Memberikan Kridit Pada PT.BA

Author : Nopi   PALEMBANG, GmS – Puluhan masa mengatas namakan Jaringan Anti Korupsi JAKOR …