Home / LAHAT / Tekan AKI dan AKB, Kurang Gizi dan PM

Tekan AKI dan AKB, Kurang Gizi dan PM

//// Lintas Sektoral Harus Bersinergi

 

 

LAHAT, Ampera Sumsel – Sekretaris Daerah (Sekda) Lahat, H Nasrun Aswari SE MM didampingi Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes), dr H Rasyidi Amri MT MKM menyebutkan, dalam menguatkan kebijakan dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) agar supaya bersinergi, bukan hanya tugas Dinkes saja, termasuk didalamnya camat dan kepala puskesmas pun jajaran tentunya dengan sasaran masyarakat.

“Keutamaan kesehatan keluarga, peran camat sangat besar, kelompok masyarakat (KB, pertanian, sadar hukum) di maksimalkan, karena ini akan lebih permasalahan ini disosialisasikan,” katanya, Selasa (13/12).

Hal ini, sambung dia, tentunya menyangkut pendataan tetap bersinergi, data sakit dan tidak sakit, kelompok binaan cukup banyak perlu dipublikasi dapat mencapai sasaran.

“Terutama sekali di petugas di puskesmas agar lebih mengoptimalkan, bahkan penambahan personil menjadi prioritas, disinilah letak sinergi, ada akses menuju sarana kesehatan menunjang bentuk masyarakat,” ungkap H Nasrun.

Ditambahkan H Rasyidi, perlunya pemetaan sarana prasarana (sarpras) kesehatan, sehingga letak sarana, warga dan jumlah penduduk saling menyatu, supaya keluarga berjalan sebagaimana mestinya.

“Berarti ini suatu hal, aparatur pemerintah untuk bersinergis program pendidikan dan kesehatan menjadi raport pemda secara nasional dan juga daerah, diantaranya, indeks kematian ibu dan bayi,” bebernya.

H Nasrun menyebutkan, Selalu memantau terhadap penyakit, pasung, kurang gizi, gondok, kanker, secepatnya diambil tindakan jangan sampai menjadi objek yang dipelitir, apabila menemui kendala, paling tidak ada fasilitas dalam tindakan pertama.

“Pun demikian terhadap penyakit tidak menular (PTM) seperti, diabetes militus (DM) dan hipertensi (darah tinggi, red) perlu menjadi pusat perhatian,” pungkasnya. (Prima)

Check Also

Diduga Kecelakaan Kerja, Karyawan Tambang Batubara di Gumay Talang Meninggal Dunia Mengenaskan

Author: Nop   LAHAT, GmS – Sekira pukul 22.00 pada Rabu tanggal 13 November 2024 …