Home / P. ALAM / Tahun Baru, Villa Full Booking

Tahun Baru, Villa Full Booking

PAGARALAM,  Ampera Sumsel  – Momen tahun baru rupanya memiliki efek positif bagi bisnis perhotelan di Pagaralam. Sebab momen tahun baru membuat okupansi (tingkat hunian) menjadi melesat. Di Besh Hotel dan Vila Gunung Gare misalnya. Saat tahun baru nanti, hunian di hotel dan villa ini mengalami peningkatan. Jumat (2/12)

“Untuk tahun baru nanti, vila dan hotel kita sudah penuh semua. Sudah ada yang pesan,” ucap Direktur Besh Hotel Pagaralam, Eko Sujianto PhD, ketika dihubungi kemarin.

Menurut Eko, sebagian besar tamu itu berasal dari luar Pagaralam. Misalnya dicontohkannya dari Palembang. Tamu disebutkannya, memesan hotel dan vila lewat berbagai cara. Mulai dari lewatonline, via aplikasi traveloka hingga lewat telepon. “Sudah bayar semua,” imbuh Eko.

Diakui Eko, iven memiliki pengaruh yang besar terhadap okupansi. Ia menyebutkan, adanya iven membuat okupansi naik sebesar 20 persen. “Sangat berpengaruh,” ucap Eko. “Bukan hanya untuk hotel kita saja, tapi hotel-hotel juga lain seperti itu,” tambahnya.

Karena itulah, ke depan pihaknya akan kembali mengadakan iven-iven. Sehingga diharapkan adanya iven tersebut bisa membuat bisnis perhotelan di Pagaralam kian bergairah.

“Untuk tahun baru nanti kayaknya kita belum akan mengadakan iven dulu,” tandas Eko.

Sementara itu, Pengelola Vila Wisata Lahat Gunung Dempo, Nanang, melalui Staf, Imam mengungkapkan, tiap menghadapi momen libur panjang akhir tahun semua kamar yang tersedia penuh dipesan. Pihaknya menerima banyak pesanan pengunjung untuk lebih memilih menginap di Hotel yang ada di kaki gunung Dempo, di tengah hamparan kebun teh. Wisatawan datang dari berbagai belahan daerah di Sumsel, bahkan datang dari luar Sumsel.

”Sejak sepekan lalu sudah penuh wisatawan memesan semua kamar dan vila yang ada di Vila Lahat Gunung Dempo ini. Banyakya pengunjung yang menginap dari berbagai kalangan pejabat, akademisi hingga pebisnis dan masyarakat umum yang ingin menghabiskan libur panjang di Kota Pagaralam,”  tegasnya seraya mengatakan, pemesanan hotel meningkat 100 persen dibanding hari biasanya. Dari 20 kamar yang tersedia, mulai dari kelas VIP, Delux, dan Ekonomi, selama satu minggu mulai 11 Desember 2016 hingga 1 Januari 2017 sudah penuh dipesan calon pengunjung. (Dian)

Check Also

Harta Kekayaan Bakal Calon Walikota, KPUD : Kami hanya menerima tidak mengetahui secara rinci berapa nominalnya

Author : Toni Ramadhani   PAGARALAM, LhL – Berdasarkan informasi laporan harta kekayaan peserta kontestasi …