Home / LAHAT / HUT KORPRI, HGN, HKN DAN HARI KESETIAKAWANAN SOSIAL NASIONAL BERTABUR HADIAH NENARIK

HUT KORPRI, HGN, HKN DAN HARI KESETIAKAWANAN SOSIAL NASIONAL BERTABUR HADIAH NENARIK

LAHAT, Ampera Sumsel  – Melalui peringatan HUT Korpri ke -45, Hari Guru Nasional, Hari Kesehatan Nasional ke -52 dan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional tahun 2016, berbagai kegiatan perlombaan bertabur hadiah digelar di lapangan ex MTQ kota Lahat.

Acara ini diikuti dengan antusias oleh masyarakat kota Lahat, dan dimeriahkan oleh anak anak pelajar Lahat.

Beberapa hadiah menarik yang disediakan oleh pihak panitia diantaranya lemari kulkas, mesin cuci, sepeda, dan bingkisan lainnya untuk pemenang lomba.

Dengan harap-harap cemas terlihat anak anak yang sedang menanti disebutkan nomor undian, berharap nomor yang dipegang akan keluar sebagai pemenang.

Salah satunya adalah, Riko (10) pelajar dari salah satu sekolah dasar di kota Lahat berseloroh, dia berharap akan menjadi pemenang di undian nantinya.

“Ai mintaklah kele nomor undian aku yang keluar mangke pacak dapat hadiah,” ucapnya.

Di tempat yang sama pihak panitia berkata, kegiatan ini adalah kegiatan yang  dilaksanakan berkat kerja sama antara pemkab Lahat, PGRI, KSN, Dinas Kesehatan dan Korpri, sementara kegiatan sendiri sukses terlaksanakan.

“Kegiatan ini bisa sukses terlaksana berkat kerja sama antara Pemkab Lahat, PGRI, KSN, dinas kesehatan serta Korpri, ” katanya.

(Naskah : Sudar)

(Editor : Prima)

Check Also

Besok, 9 Januari 2025 Sidang Sengketa Pilkada Lahat Digelar

Author: Nopi JAKARTA, GmS – Setelah melalui berbagai tahapan dan proses demi proses pada kontestasi …