Home / LAHAT / KELURAHAN GUNUNG GAJAH BERHARAP CAHAYA DAPAT MEMIMPIN LAHAT LEBIH BAIK

KELURAHAN GUNUNG GAJAH BERHARAP CAHAYA DAPAT MEMIMPIN LAHAT LEBIH BAIK

 

LAPORAN : Jack M

GEMAS – LAHAT

Tidak henti – hentinya Calon Bupati Lahat dan Wakil Bupati Lahat periode 2018- 2023 Paslon Cik Ujang – Haryanto yang dipangil dengan sebutan CAHAYA, dengan nomor urut 3 ini, terus melakukan pendekatan dan bersilturahmi dengan masyarakat Kabupaten Lahat. Kali ini Paslon CAHAYA  bertatap muka langsung dengan warga Jalan Sosial Kelurahan Gunung Gajah. Selasa 27/03/18.

Terpantau dilokasi ratusan masyarakat Kelurahan Gunung Gajah, dari mulai orang tua, Ibu-ibu, remaja berkumpul, guna mendengarkan kampanye politik sekaligus bertatap muka langsung dengan sosok pasangan Bupati Lahat dan Wakil Bupati Lahat Cik Ujang – Haryanto.

Sebelum memberikan sambutanya Paslon Cahaya dan tim pemenanganya disuguhkan terlebih dahulu penampilan Marawis dari ibu ibu Kelurahan Gunung Gajah Kecamatan Lahat, guna menghibur undangan yang telah memunuhi tempat yang telah disediakan.

Dalam kata sambutan yang disampaikan  tokoh Masyarakat Kelurahan Gunung Gajah Diwarijo, Ia mengatakan sangat senang bisa langsung bertemu dan bertatap muka langsung bersama Paslon CAHAYA dan bersalaman dengan warga.

“Kami warga Kelurahan Gunung Gajah Kecamatan Lahat, sangat berharap kepada Paslon CAHAYA, apabila nanti terpilih menjadi Bupati Lahat dan Wakil Bupati Lahat periode 2018- 2023, agar selalu amanah tidak lupa dengan masyarakat, yang terpeting dapat membangun Kabupaten Lahat yang lebih maju lagi.”harapnya.

Cik Ujang dalam sambutanya mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Kelurahan Gunung Gajah, yang dalam hal ini telah menyambut dengan sangat baik dan sangat meriah seperti ini.

“Insyallah jika kami terpilih menjadi Bupati Lahat dan Wakil Bupati Lahat periode 2018- 2023 nanti kami akan amanah dan akan membangun Kabupaten Lahat lebih maju lagi, maka dari itu kami memohon doanya dan dukungan kepada warga Kelurahan Gunung Gajah agar kami terpilih dan memimpin Kabupaten Lahat.”terangnya dihadapan ratusan warga.

Hal senada yang dikatakan oleh Haryanto, Ia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kelurahan Gunung Gajah yang dalam hal ini telah dapat berkumpul secara bersama disore ini.

“Dalam kesempatan ini saya bersama Cik Ujang meminta doanya dan dukungan dari warga Kelurahan Gunung Gajah untuk menuju Lahat I, insyaallah kami berdua amanah dan tidak akan lupa melaksanakan program- program yang kami janjikan”tegas mantan Sekda dihadapan warga.

Pantauan dilokasi ratusan masyarakat memadati dan menyaksikan orasi politik Cik Ujang – Haryanto.

Editor : Ivi Hamzah

Check Also

Diduga Kecelakaan Kerja, Karyawan Tambang Batubara di Gumay Talang Meninggal Dunia Mengenaskan

Author: Nop   LAHAT, GmS – Sekira pukul 22.00 pada Rabu tanggal 13 November 2024 …