Home / HUKUM & KRIMINAL / Berkat Kerjasama, Polres Muara Enim Berhasil Amankan 371 Senpi

Berkat Kerjasama, Polres Muara Enim Berhasil Amankan 371 Senpi

MUARA ENIM, Ampera Sumsel– Tindak kejahatan kriminalitas dan premanisme dengan menggunakan senjata api rakitan (senpira-red), yang sering kali mengancam nyawa para korbannya, untuk mencegah hal tersebut, Polres Muara Enim melaksanakan Operasi Sapu Jagad Musi 2017 dari tanggal 1-14 November 2017 lalu. Pada upacara gelar hasil operasi sapu jagad musi, yang dipimpin langsung Kapolres Muara Enim AKBP Leo Andi Gunawan S.Ik. MPP, dihalaman Polres Muara Enim, (27/11)

Keberhasilan Polres Muara Enim dalam mengungkap kepemilikan senjata api rakitan ini, berkat kerjasama dengan Kodim 0404 Muara Enim, dan beberapa pihak lainnya, seperti Camat dan Kades di Kabupaten Muara Enim dan Pali.

Menjadi sebuah kebanggaan karena dari Polres Sejajaran Polda Sumsel, kita berhasil menduduki peringkat pertama, dalam menumbuhkan kesadaran masyarakat, untuk menyerahkan senjata api rakitan, melalui 3 tahapan yaitu Sosialisasi, Himbauan dan Ungkap Target Operasi. Tutur Leo

Sebanyak 233 pucuk senjata api rakitan, yang telah diserahkan oleh kodim 0404 dan masyarakat Kabupaten Muara Enim dan Pali, dengan rincian 188 pucuk senpi laras panjang, 45 pucuk laras pendek. Selain itu juga, dalam kurun waktu Juli sampai Oktober 2017, ada138 pucuk senpira yang diserahkan oleh masyarakat, dengan total 371 pucuk; 305 senpi laras panjang dan 66 senpi laras pendek serta beberapa amunisi, Jelas Leo

Semua senpira yang didapatkan akan diserahkan ke Brimob Polda Sumatera Selatan untuk dimusnahkan.

“Hari ini juga akan kita serahkan ke Brimob Polda Sumsel untuk segera dimusnahkan,” ungkap Leo

Dalam operasi sapu jagad Polres Muara Enim juga berhasil menangkap empat tersangka, keempat tersangka tersebut telah diamankan di Mapolres Muara Enim, untuk diproses lebih lanjut.

“Dari keempat tersangka tersebut, diantaranya ada yang selama ini menjadi target operasi dan sekarang berhasil diringkus,” Tutup Leo

Dalam kegiatan upacara dihadiri Asisten I Pemkab Muara Enim dan Pemkab Palu serta pemberian penghargaan kepada Desa di Kecamatan dalam Kabupaten Muara Enim dan Pali; Desa Padu Raksa Tanjung Agung, Desa Betung Benakat, Desa Pagar Dewa Benakat, Sukaraja Tanah Abang, Desa Benuang Talang Ubi, Desa Talang Bulang Talang Ubi. (rh)

Check Also

Diduga Kecelakaan Kerja, Karyawan Tambang Batubara di Gumay Talang Meninggal Dunia Mengenaskan

Author: Nop   LAHAT, GmS – Sekira pukul 22.00 pada Rabu tanggal 13 November 2024 …