LAHAT, Ampera Sumsel -Anak Cabang, Pengurus Harian dan Anggota Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Lahat melakukan silaturahmi dengan salah satu bakal calon (Balon) Bupati Kabupaten Lahat 2018-20123 Bursa Zarnubi (BZ) di Hotel Cendrawasih Senin (06/11/17) untuk meyakinkan kader kader PAN di setiap Kecamatan agar dapat berjibaku mendukung BZ menjadi Bupati Lahat berikutnya.
Hal tersebut diungkapkan Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PAN M. Hariadi kepada semua Kader, anggota, pengurus dan di hadiri DPW Sumsel untuk dapat berjuang bersama menjadikan BZ Menjadi orang nomor satu di Bumi Seganti Setungguan.
“Selama ini masih menjadi tanda tanya, sekarang mari kita keluarkan keringat dan darah untuk memperjuangkan BZ menjadi Bupati Lahat”Tegasnya.
Sambungnya, tinggal selangkah lagi PAN secara resmi memberikan dukungan kepada BZ. Mari semua kader, pengurus untuk medorong lebih cepat dikeluarkannya Surat Keputusan dari DPP terkait dukungan resmi PAN Kabupaten Lahat mejadi salah satu bagian dari pendukung penuh BZ.
“Tinggal menunggu SK DPP, kendati demikian itu tidak menjadi penghambat buat kita mensosialisasikan BZ di Masyarakat”,Katanya.
Sementara Balon Bupati Lahat BZ dalam pidato politiknya memamparkan potensi kekayaan SDA di Kabupaten Lahat. Selain Batubara, Lahat juga mempunyai sumur-sumur minyak peninggalan penjajah. Dari sektor itu saja bilah dikelolah secara benar melalui BUMD yang didalamnya kita tempatkan orang yang benar dan berkeahlian sudah sangat luar bias PAD Kabupaten Lahat.
“300 miliar pertahun dari minyak saja, belum dari bagi hasil batubara setiap tahunnya dikeluarkan dari Lahat 10 ribu metrik ton lebih”, Paparnya.
Sedangkan disektor pertanian dan perkebunan, dirinyapun tak ragu memberikan gambaran sederhana namun bisa diwujudkan oleh siapapun dalam memutus mata rantai rendahnya harga hasil panen warga. Tak tanggung-tanggung, dalam waktu dekat ini dirinya siap memberikan contoh penanaman bibit unggul padi di Kabupaten Lahat setelah melibatakan salah satu universitas ternama dibidang pertanian.
“Waktu dekat ini kita uji coba penanaman bibit padi unggul. Kopi kita buat maskotnya seperti kapal api dan karet dibangunkan tepat penampungannya. Sangat sederhana namun terdapat besar pada perbaikan ekonomi masyarakat”, jelasnya
Namun, Semunya tidak mungkin bisa diwujudkan tampa ada koordinasi, kerjasama dan dukungan semua pihak baik pemerintah, legislatif dan masyarakat khusunya. “Bisa, bilah Semunya satu misi untuk kesejahteraan masyarakat dan Lahat sesuai selogan kita “Menata Kota, Membangun Desa”,Pungkasnya
Prima