Home / HUKUM & KRIMINAL / Kapolres Muara Enim Monitor Senpi dan Kartu Anggotanya

Kapolres Muara Enim Monitor Senpi dan Kartu Anggotanya

MUARA ENIM, Ampera Sumsel – Dalam rangka pengawasan terhadap anggotanya, Polres Muara Enim melakukan pemeriksaan dan pengawasan terhadap anggota yang memegang senjata api beserta kartunya. (20/9).

Pemeriksaan ini dilakukan oleh Kasi Propam Polres Muara Enim, Ipda Alatas yang disaksikan oleh Kapolres AKBP Leo Andi Gunawan SIK MPP, Kabag Sumda Kompol Dedi Suhendri S.Sos MH dan jajaran Polres Muara Enim.

Kapolres Muara Enim secara langsung juga memeriksa dan mengawasi tiap senjata api beserta kartu senjata yang dipegang oleh anggotanya.

“Adapun maksud dan tujuan dilakukan pemeriksaan rutin ini, guna memonitor setiap anggota pemegang senjata api tersebut, serta untuk melakukan pengawasan melekat di Polres Muara Enim,” ungkap Leo.

“Anggota Polres Muara Enim yang memegang senjata api sebanyak 100 orang dan telah dilakukan pemeriksaan sebanyak 74 orang,” tutup Kasubag Humas AKP Arsyad AR.

Naska: Dayat

Editor: Prima

Check Also

FUJB Ajak Masyarakat LLG Ciptakan Kampanye Damai

Author : SMSI LUBUKLINGGAU – Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Lubuklinggau, mengajak semua umat …