Home / LAHAT / Pemda Lahat Gelar Forum Konsultasi Publik Ranwal RKPD Kabupaten Lahat Tahun 2026

Pemda Lahat Gelar Forum Konsultasi Publik Ranwal RKPD Kabupaten Lahat Tahun 2026

Author : Rio

 

LAHAT, gemasriwijaya.net – Bupati Lahat, Bursah Zarnubi, SH dan Wakil Bupati Lahat, Widia Ningsih, SH, MH, secara resmi membuka Forum Konsultasi Publik Ranwal RKPD Kabupaten Lahat Tahun 2026. Diadakan di Gedung Pertemuan Pemkab Lahat, Jum’at (6/3/25).

 

Dihadiri juga oleh Unsur Forkopimda, Ketua Tim Transisi, Staf Ahli, para Asisten, para Kepala OPD, Kabag, para Camat, Kakan Menag, TP PKK, DWP, Forum Lurah, Forum Kades, NU, Muhammadiyah, FKUB, Baznas, Aisyiyah, STIT YPI, Forum CSR, Forum Anak, Forum Apdesi dan tamu undangan lainnya.

 

Pelaksanaan Forum Konsultasi Publik Penysun Ranwal RKPD Kabupaten Lahat Tahun Anggaran 2026 ini mengacu pada Permendagri Nomor 86 Tahun 2017. Adapun tema RKPD Kabupaten Lahat tahun 2026 ini adalah “Kebijakan Pemantapan Menuju Pembangunan Yang Berkelanjutan Dan Inklusif”.

 

Dalam sambutannya, Bursah mengharapkan dengan diadakannya kegiatan ini dapat menyatukan komitmen dan menghimpun aspirasi dari para pemangku kepentingan

 

“Pelaksanaan Forum Konsultasi Publik ini diharapkan dapat menjadi media pembentukkan komitmen seluruh stakeholder pembangunan dalam keterkaitan dan konsistensi antara perencanaan penganggaran, pelaksaan, hingga pengawsan. Juga saya harap dapat menghimpun aspirasi dari para pemangku kepentingan”, kata Bursah.

 

Berikutnya beliau secara resmi membuka Forum Konsultasi Publik Penyusun Ranwal RKPD Kabupaten Lahat Tahun 2026.

Check Also

Mangkrak!!! Proyek Normalisasi Bantaran Sungai Jelatang Gumay Talang ini Dikerjakan Asal-asalan

Author : Ujang   GUMAY TALANG, GmS – Proyek Tembok Penahan sebagai upaya normalisasi arus …