/// Partai PAN Siap Suksekan Samsul Bahri Menuju Muara Enim 1
MUARA ENIM, Ampera Sumsel Dewan Pimpinan Daerah Partai Amanat Nasional (DPD PAN) gelar rapat koordinasi dan silaturrahim bersama Dr. Ir. Samsul Bahri, MM di Hotel Grand Zuri Muara Enim. Jum’at (27/10/2017)
Nazori, SH Ketua DPD PAN Muara Enim mengatakan, hari ini PAN selain Rapat koordinasi menjelang Pilkada serentak Pileg dan Pilpres, juga mengundang sang Calon Bupati Muara Enim Dr. Ir. H. Syamsul Bahri, MM.
Nazori, SH Ketua DPD PAN Muara Enim mengatakan, PAN resmi usung Dr. Ir. Samsul Bahri, MM untuk maju dalam pilkada 2018 mendatang, dan juga mengajak dan menghimbau kepada semua pengurus dari DPD sampai rayon untuk berjuang bersama-sama memenangkan Samsul Bahri menuju Muara Enim satu.
” Kedepan agar ada komunikasi lebih intensif lagi antara Samsul Bahri dan PAN. Agar supaya mesin partai PAN terus bergerak untuk kemenangan di pilkada 2018 nanti, ” Ujar Nazori
Dalam kesempatan tersebut Dr. Ir. H. Samsul Bahri, MM mengatakan, ”sangat bersyukur dan terima kasih sudah didukung oleh DPD PAN Muara Enim, ini merupakan tugas yang sangat berat”.
Samsul juga mengatakan sekarang banyak sekali isu-isu politik yang menyudutkan pihak-pihak tertentu. Namun ini semua harus disikapi dengan cerdas dan bijak, beginilah politik ini salah satu realita politik yang ada.saat ini ada 25 calon bupati dan wakil bupati, untuk itu pillihla calon bupati yang terbaik .
“Saya sudah pernah diisukan meninggal dunia, saya tidak ambil pusing atas semua isu yang ada, silakan anjing menggongong kafilah tetap berlalu. Masyarakat sekarang sudah pada cerdas semua silakan nilai siapa calon bupati terbaik yang bisa membawa perubahan” katanya
Selain dari pada itu Samsul mengajak berkompetisi dengan benar jangan sampai mengorbakan masyarakat, tetapi bagai mana kita berpikir untuk membangun Muara Enim.
“Bagaimana kita mengubah Kabupaten Muara Enim, jika memang ada yang terbaik pilihlah yang terbaik. Untuk menjadi kepala daerah juga harus memahami tiga manajemen, yang pertama manajemen pemerintahan, manajemen Pembangunan dan manajemen pelayanan publik”. Ujarnya
Mari kita kerja keras, kerja cerdas, kerja ikhlas, kerja tuntas.
“Agar kita kompak sehingga kita dapat mengetahui mana kawan dan mana lawan, untuk melakukan perubahan pembnagunan dan pencerahan kepada masyarakat”. Ajak Samsul
Lima tahun waktu yang singkat untuk itu tunjukan kerja keras dan kredibilitas, iapapun bupatinya tanpa ada dukungan dari masyarakat dan partai politik tidak akan dapat maju.
” Mencari peluang adalah sebagai tugas bupati, kalau hanya mengandalkan APBD kita tidak akan bisa membangun Muara Enim ini, mari kita buat isu yang positif jangan isu yang negatif, saya akan mundur dari ASN, dan saya akan fokus tinggal di Muara enim setelah saya mundur nanti, “kata Samsul
Untuk masalah wakil kita tidak mau beropini, kita main data istilahnya, walau melalui gelombang gelombang tapi tetap sampai ke tujuan, jangan melaui kabut yang kita tidak tahu kemana arah berlari. Tutup Samsul (rh)