Home / PALEMBANG / ELIZA ALEX LANTIK ORGANISASI PEMERSATU WANITA SUMSEL

ELIZA ALEX LANTIK ORGANISASI PEMERSATU WANITA SUMSEL

JAKARTA, Ampera Sumsel – Pembina Persatuan Wanita Palembang Sumatera Selatan (PWPSS) Hj. Eliza Alex melantik Ketua Umum PWPSS masa periode 2017-2019 dari Ketua lama Ny. Nany Dhjoko Ketawang kepada Hj. Riri Harry Sohar, di Hotel Ambhara. Nampak hadir pula dalam pelantikan ini Istri dari Kepala Kepolisian Republik Indonesia Tri Suswati Tito Karnavian, Kamis (20/07).Acara berlangsung penuh kehangatan, terpantau wanita asli Bumi Sriwijaya yang ada dirantauan kini mengikuti acara dari awal hingga akhir. Usai pelantikan berlangsung, acara ini diakhiri dengan makan siang bersama perkumpulan wanita asal Palembang yang berada di Jakarta.
Selaku Pembina PWPSS Hj. Eliz Alex mengucapkan selama kepada kepengurusan yang baru saja dilantik. Dia mengharapkan di pengurusan yang baru tetap menjalankan tugas dan fungsi, serta kontribusi penuh untuk kemajuan dari organisasi PWPSS ini. ” Berbahagia sekali dan bangga Saya dapat hadir dalam pelantikan ini, acara ini menjadi silaturahmi kita, dimana saya harap organisasi ini dapat  berkembang menjadi alat pemersatu masyarakat Palembang di daerah rantauan,” ungkapnya.
Dari pertemuan ini pula, istri orang nomor satu di Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), menghimbau agar pada kepengurusan periode 2017-2019 ini untuk ditambah masa periodenya, sebab untuk dapat menghasilkan program yang lebih baik tidak dapat dari waktu yang singkat.  ” Kalau disetujui bisa ditambah lagi masa periodenya sehingga menjadi peninggalan yang berbekas bagi penerusan pengurus kedepan. Dua tahun merupakan waktu yang cukup singkat untuk membangun suatu organsasi,” terangnya.
Masih Eliza, Sehubungan dengan persatuan atau NKRI dalam skala kecil, di Sumsel sendiri, ia mengungkapkan telah berdiri forum pemersatu istri Kepala Daerah atau sering ia sebut dengan (Forsikada) yang dibentuk untuk menampung informasi di daerah masing-masing guna mendukung kerja suami dalam mengemban amanah membangun daerah. “Dapat kita bayangkan di Sumsel saja mempunyai kuranga lebih 54 bahasa, tetapi ketika kita bertemu kita memakai bahasa Palembang, inilah bentuk salah satu NKRI berskala kecil di Sumsel,” imbuhnya
Sementara Ketua Umum PWPSS yang baru saja dilantik Hj. Riri Harry Sohar menambahkan, ia mengucapkan terima kasih kepada Pembina PWPSS yang telah bersedia hadir dan melantik dirinya secara langsung, ia menuturkan akan meneruskan perjuangan mengembang amanah sebagai ketua umum yang baru. “Saya selaku generasi penerus, akan meneruskan organisasi ini dengan sebaik-baiknya, dan akan memberikan kontribusi penuh agar organisasi ini tetap berkembang sebagaimana mestinya,” tambahnya.
Laporan: Prima / Humas Pemprov
Editor: Rama

Check Also

Siapkan 6000 Saksi di Kota Palembang, Mularis Djahri Optimisnya Atas Kemenangan Matahati

Author : Nopi   PALEMBANG, GmS – Mularis Djahri (MD) Center telah membentuk 6000 saksi …