LAHAT, Ampera Sumsel– Saat menghadiri undangan resepsi pernikahan antara Seftian Ardiantino Bin Ahmadi dengan Tita Puspitasari Binti Parman, yang digelar di kediaman Pak Ahmadi di Desa Sukaraja Kecamatan Kota Agung. H Nasrun Aswari, SE, MM diminta untuk menyampaikan kata sambutan mewakili para undangan.
Dalam pidatonya, Nasrun Aswari yang tak lain adalah mantan orang nomor satu di jajaran PNS Kabupaten Lahat (Sekda) ini, mengucapkan terima kasih nya pada keluarga besar Pak Ahmadi yang telah mengundang dan menempatkan dirinya serta undangan lain dengan baik.
“Undangan ini merupakan suatu kehormatan bagi kami dan para undangan lainnya. Mewakili jemaah undangan yang hadir, saya ucapkan terima kasih atas sambutan yang begitu baik ini. Kepada kedua mempelai kami ucapkan selamat menempuh hidup baru, kami doakan semoga menjadi pasangan yang langgeng sakinnah mawwaddah dan warrohmah. Juga diberi keturunan yang boleh dan solehah”, ucap H Nasrun.
Bak gayung bersambut. Pak Ahmadi pun selaku tuan rumah juga berterima kasih pada semua undangan serta pihak panitia yang telah mensukseskan acara resepsi pernikahan anaknya ini. Bahkan ia mendoakan agar upaya H Nasrun yang akan ikut di Pilkada Lahat 2018 nanti, itu dapat berjalan dengan baik.
“Saya selaku ahli rumah dan mewakili keluarga besar saya sangat berterima kasih atas kehadiran para undangan, terkhusus pada Pak H Nasrun, yang kami dengar akan calon bupati lahat tahun depan. Nah kami juga dengan tulus berharap dan berdoa, agar apa yang diupayakan dan direncanakan akan tercapai sesuai dengan yang diinginkan”, tututnya.
Sumber: LhL
Editor : Prima / Ujang Sp