Home / LAHAT / Gedung RSUD Lahat Akan Direhab Ruang Kelas 1 & 2 Dibagun

Gedung RSUD Lahat Akan Direhab Ruang Kelas 1 & 2 Dibagun

LAHAT, Ampera Sumsel – Dikarenakan adanya pembangunan maupun rehab terhadap Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lahat, maka, untuk kelas 1 dan kelas 2 digabung dalam satu ruangan, terutama sekali di zal penyakit dalam. Disamping jumlah pasien meningkat cukup signifikan. Demikian hasil inspeksi mendadak (sidak) terhadap gedung RS oleh Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lahat, daerah pemilihan (dapil) 1, Kecamatan Kota Lahat, Selasa (31/1), sekitar pukul 10.00 WIB.

Direktur RSUD Lahat, dr Hj Laela Cholik MKes membenarkan, adanya rehab atau pembangunan, maka, pasien kelas 1 dan 2 digabung dalam satu ruangan, tapi, apabila sudah selesai akan dikembalikan semula.

“Ini sifatnya darurat, dikarenakan ada rehab, sehingga untuk sementara waktu diskat menggunakan triplek (dipisah, red), apabila seluruh bangunan rampung maka dikembalikan seperti semula,” jelasnya.

Diambahkannya, setelah zal penyakit dalam selesai, maka, bangunan zal anak maupun kebidanan dilakukan hal serupa, nantinya akan ada pasien dititipkan atau digabung ruangan.

“Oleh sebab itu, agar keluarga pasien dapat memakluminya kondisi sekarang ini, pun demikian, zal anak dan kebidanan, maka, akan ada pasien titipan seperti halnya di penyakit dalam,” pungkas Hj Laela.

Sementara itu, Koordinator Reses Dapil 1, Sri Marhaeni Wulansih SH mengungkapkan, masyarakat yang penting adalah pelayanan prima, dimana, dalam penanganan pasien harus didukung terus, termasuk juga rehab pembangunan RSUD Lahat.

“Kita tentunya bisa memaklumi dengan kondisi sekarang ini, terpenting pelayanan prima baik dari pasien maupun keluarga dapat menjalankan sedemikian rupa,” paparnya.

Ia menuturkan, kegiatan-kegiatan yang dikerjakan oleh RSUD Lahat sepenuhnya didukung, belajar dan menerapkannya sehingga memberikan kontribusi positif, agar kedepan lebih baik lagi.

“Apabila adanya keluhan ataupun pelayanan dapat diperbaiki supaya citra RSUd Lahat tidak kalah dengan kabupaten/kota tetangga, berikan senyum, sopan dan sapa,” pungkas Sri Marhaeni.

Sekedar mengetahui, Reses Anggota DPRD Kabupaten Lahat, dapil 1 beranggotakan, Marwan Ardiansyah SE Msi, Samaruddin SH, Sri Marhaeni Wulansih SH, Arry Amd, Fitrizal Homizi ST, Gaharu SE MM, Muhammad Ariadi SE MM, Suhendra SE MM, Parisman SAg, Bambang Supriadi SIP dan Tubagus Muh Abdus Somad, S. Pdi.

(prima)

Check Also

Jum’at Berkah, Tim Relawan YM-BM Barbagi Nasi Kotak di Pasar Lama

Author: Nopi LAHAT, GmS – Ratusan porsi nasi kotak dibagikan oleh tim relawan Yulius Maulana …