Author : Rio
LAHAT – Bupati Lahat Bursah Zarnubi dan Wakil Bupati Lahat Widia Ningsih, SH, MH, menghadiri undangan silaturahmi bersama masyarakat di Desa Lubuk Pedaro, Merapi Selatan, pada hari Sabtu (19/4/25).
Tampak hadir juga, jajaran Kepala OPD Lahat, Anggota DPRD Lahat Dapil 1, para Camat Merapi Area, Tokoh Masyarakat Bapak Andi Sucipta, Ketua Forum Kades beserta seluruh Kades di Merapi Selatan, Ketua KUA Merapi Selatan serta para hadirin tamu undangan.
Acara dimulai dengan tari sambut oleh penari Desa Lubuk Pedaro, dilanjutkan dengan sambutan tuan rumah, Bapak Andi Sucipta. Hal unik terjadi di sesi selanjutnya, yaitu tari erai-erai oleh ibu-ibu TP PKK Desa dengan mengajak Bupati dan Wakil Bupati untuk ikut menari bersama.
Selanjutnya sambutan Bupati Lahat, dalam sambutannya ia mengatakan bahwa Ia sangat menyambut baik undangan ini. Juga sempat menyampaikan program kerjanya 5 tahun kedepan.
“Terima kasih telah mengajak kami bersilaturahmi di Desa Lubuk Pedaro ini, tentunya masyarakat Merapi Selatan yang kami cintai. Kami akan mengembangkan produksi produk pertanian dengan mengadakan teknologi alat penanam padi dan alat pemanen diikuti dengan pembangunan irigasi teknis”, pungkasnya.
Sementara itu Widia dalam sambutannya mengatakan kepada masyarakat Merapi Selatan untuk bersinergi demi merealisasikan slogan Menata Kota Membangun Desa.
“Kedatangan kami disini semata tidak hanya untuk bersilaturahmi, tetapi kami ingin mengajak seluruh masyarakat Merapi Selatan untuk bersinergi bekerja sama mewujudkan “Menata Kota Membangun Desa”, tolong dukung program-program kami demi Kabupaten Lahat yang lebih baik”, ujar Widia.