Laporan : Nopiriadi
LAHAT, GemaSriwijaya.net – Sebagai tindak lanjut atas audiensi pihak penggelola Bandara Atung Bungsu Kota Pagar Alam pada waktu lalu, Senin (8/1/24) yang diadakan di ruang kerja Pj.Bupati Lahat, pada hari ini, Kamis (11/1/24), pihak penggelola Bandara Atung Bungsu Kota Pagar Alam kembali menemui Pj. Bupati Lahat Muhammad Farid, S. STP, M. Si di Rumah Dinas Bupati Lahat.
“Adapun dalam agenda pertemuan kali ini, pihak Penggelola Bandara Atung Bungsu memaparkan mekanisme subsidi untuk penerbangan perintis yang rencananya akan menghubungkan Bandara Atung Bungsu Kota Pagar Alam dengan Bandara Halim Perdanakusuma di Jakarta.” terang Surya, pengurus Atung Bungsu.
Sementara, Muhammad Farid sangat antusias dengan adanya wancana rute penerbangan Atung Bungsu-Halim Perdanakusuma. Dikatakan Farid, dengan adanya rute tersebut maka akan mempermudah orang berkunjung ke Kabupaten Lahat, sebelumnya jika hendak mengunjungi Kab.Lahat dengan pesawat naka harus mendarat di Kota Palembang dan dilanjutkan dengan perjalanan darat 4-5 jam.
“Apalagi di Kabupaten Lahat banyak destinasi wisata, seperti Megalit dan Air Terjun yang nantinya bila pengunjung ramai juga akan meningkatkan pergerakan roda perekonomian di Kabupaten Lahat.” ujar Farid.
Editor : Ivi Hamsyah