Laporan : Ujang
LAHAT, Gemasriwijaya,net – Dalam rangkaian kunjungan kerjanya, didampingi Bupati Lahat, H. Cik Ujang, SH Gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru, SH, meresmikan infrastruktur irigasi Provinsi Sumatera Selatan tahun 2019-2022 dan Kick Off Rehabilitas irigasi tahun 2023 di Kabupaten Lahat tepatnya berlokasi di Desa Tanjung Baru Kecamatan Tanjung Tebat Kabupaten Lahat, Minggu (10/9/23).
Dalam kesempatan ini, Cik Ujang menyampaikan ucapan terima kasih kepada Gubernur Sumsel H. Herman Deru yang selama 5 tahun kepemimpinannya telah banyak memberikan belanja daerah melalui bantuan keuangan bersifat khusus ke Pemerintah Kabupaten Lahat untuk membangun infrastruktur jalan, jembatan, sumber daya air, pemukiman, kesehatan,pertanian dan perkebunan.
“Pada 2023 saja, Gubernur Sumsel telah menggelontorkan bantuan belanja keuangan bersifat khusus kepada Pemerintah Kabupaten Lahat. Untuk itu kami ucapkan terima kasih atas bantuan pembangunan infrastruktur di Kabupaten Lahat”, ucap H. Cik Ujang, yang langsung dilanjutkan dengan menyaksikan menyerahan secara simbolis bantuan Alat Oprasional oleh Gubernur Sumsel kepada P3A.
Selanjutnya, H. Herman Deru dalam sambutannya mengatakan, sebelum meresmikan infrastruktur irigasi di Kecamatan Tanjung Tebat ini, Ia sempat berkeliling dahulu dis sekitar lokasi.
“Kuperhatikan di atas, ai hebat nian Pak Cik Ujang ini. Jalannya bisa maen sepatu roda kelihatan saking mulusnya. Hampir semua infrastruktur bagus, khususnya jalan yang memang diidam-idamkan oleh masyarakat. Dari sentral produksi kemasaan yang dijadikan ongkos angkut, ongkos dan waktu menjadi hemat. Ini saya apresiasi, sebagai Gubernur Sumatera Selatan, tentu saya sangat menginginkan setiap langkah di Kabupaten dan Kota para Bupati dan Walikota punya draf langkah dan frekuwensi yang sama”, sebutnya.
Herman Deru menjabarkan, membangun itu ada dua macam. Pertama membangun itu terlihat, tapi tidak terasa dan ada yang terasa tetapi tidak terlihat. Ini salah satunya, irigasi. Karena pembangunannya di tengah hutan atau di tengah sawah, tapi terasa dengan hasil lumbung padi yang melimpah.
“Saya juga berharap, infrastruktur irigasi dan Kick Off Rehabilitas Irigasi di Desa Tanjung Baru ini dapat dijaga dan dirawat dengan sebaik-baiknya, supaya dapat dimanfaatkan dalam ewaktu yang lama. Untuk itu infrastruktur irigasi dan Kick Off Rehabilitas Irigasi Tanjung Baru, Kecamatan Tanjung Tebat ini saya resmikan.” tutupnya
Tampak hadir juga dalam kegiatan ini, unsur Forkopimda Kabupaten Lahat, Sekda Lahat, Chandra, SH, MM, TBUPP, Assisten, jajaran OPD Kabupaten Lahat, OPD Provinsi Sumatera Selatan, Camat Tanjung Tebat, Camat Mulak Ulu, Camat Mulak Sebingkai, Camat Pagar Gunung serta undangan lainnya.
Editor : Ivi Hamsyah