Home / KABAR NASIONAL / Andi Putra Asal Lahat Sukses Rintis Caffe di Legian Bali

Andi Putra Asal Lahat Sukses Rintis Caffe di Legian Bali

 

Laporan : Tahrim 

LAHAT, Gemasriwijaya.Net Andi Risman lelaki kelahiran Kabupaten Lahat 1983 dari pasangan Muhyin (Alm) dan Ibu Hj Jalimah kini sukses mengembangkan bisnis Caffe di perantauan tepatnya di Pantai Legian Kecamatan Kuta Kabupaten Badung Denpasar Bali.

Andi Risman menceritakan awal mula menjadi pengusaha Caffe atau Bar dari hobinya nongkrong bersama-sama teman-temannya”,katanya ketika dikonfirmasi awak media Sabtu, (18/02/23) melalui telpon selulernya

Ia menjelaskan, Bisnis Caffe yang diberi nama The Crown Beach Bar Legian yang baru satu tahun dirintisnya tersebut, kini ramai dikunjungi wisatawan baik lokal maupun dari mancanegara.

“Bagi warga Lahat, Sahabat, kundang kance yang ingin berwisata ke Pulau Dewata Denpasar Bali bisa hubungi aku ke no 081280439261 dan jangan lupe mampir ke The Crown Beach Bar Pantai Legian dengan pemandangan destinasi wisata Pantai pasir putih, favorit no dua setelah Pantai Kuta Bali”, ajaknya.

Lebih lanjut Andi Risman mengatakan, daya tarik utama pantai Legian terletak pada, pesisir pantai yang sangat landai dan memiliki bentangan pasir pantai yang sangat panjang. Terbentang dari sisi utara pantai Kuta, sampai sisi selatan pantai Double Six Seminyak.

Ombak di pantai Legian banyak di minati oleh peselancar, oleh karena itu lomba selancar sering di adakan di pantai ini. Karena ombak di Legian beach sangat cocok untuk aktivitas selancar, membuat pantai Legian sangat diminati oleh wisatawan asing yang berlibur di Bali, terutama wisatawan Australia. Jika anda mahir dalam berselancar, anda dapat menyewa papan selancar yang banyak tersedia di pinggir pantai sambil nongkrong di Caffe The Crown Beach Bar Legian. Selain itu wisatawan dapat melakukan permainan pantai di Bali, seperti bermain bola di pasir putih.

“Sebagian besar wisatawan yang berlibur di pantai ini akan berjemur di bawah sinar matahari, berenang dan bermain selancar,”pungkasnya.

 

 

Editor : Ivi Hamzah

Check Also

Litbang Matahati Rilis Hasil Survey, HDCU Terancam Tumbang

Author: SMSI   PALEMBANG, gemasriwijaya.net – Calon petahan HDCU terancam tumbang berdasarkan hasil survei Pilgub …