Home / KABAR NASIONAL / Atlet Potensial Lahat Terus Asah Kemampuan di Bedulur Run 10 K

Atlet Potensial Lahat Terus Asah Kemampuan di Bedulur Run 10 K

 

Laporan : Ganda Coy

MUSI RAWAS, Gemasriwijaya.Net Kirana Maharani dan Rahma Dewi Azzahra yang merupakan atlet muda potensial Kabupaten Lahat cabang Atletik terus konsisten mengasah kemampuan dngan mengikuti even lari 10k. Pada even yg bertajuk BEDULUR RUN 10K yg diadakan oleh Polres Musi Rawas ini.

Kirana yang akrab disapa Kiki dan adik kandungnya Rara berhasil finish di urutan 5 dan 6. Even lari BEDULUR Run 10 K dengan slogan Run For Fun- Jangan Fun Dengan Narkoba- Lebih Baik Fun Dengan Run ini diadakan oleh Polres Musi Rawas Polda Sumsel pada hari Minggu 04-12-2022, start dimulai pada pukul 06.36 WIB di halaman Polres Musi Rawas Polda Sumsel.

Acara tersebut cukup meriah dan di ikuti lebih dari 600 peserta dari

.berbagai wilayah dan bahkan di ikuti atlet asal Kenya yang berhasil menduduki podium 1 di kategori umum putra. Kirana yang tercatat sebagai siswi SMP N 5 Lahat, dan Rahma yg merupakan siswi SD Santo Yosef Lahat tetap merasa bersyukur walaupun belum berhasil menempati juara utama di kategori 10 K umum putri ini.

“Kedepan kami akan tetap konsisten berlatih untuk mendapatkan hasil yang lebih baik lagi, ” ucap Kirana di amini adik kandungnya Rahma.

Terpisah, dihubungi melalui whatsapp, Rahmat yg merupakan orang tua kandung sekaligus pelatih kedua atlet potensial tersrbut mengatakan akan terus konsisten berlatih secara mandiri walaupun menggunakan biaya sendiri dan fasilitas seadanya. Ditanya mengenai apakah pernah mendapatkan pembinaan dr pemda Lahat, Rahmat mengatakan alhamdulillah sampai saat ini blm ada perhatian ataupun pembinaan dari Pemda Lahat maupun Dinas Terkait yg menaungi Olahraga di Lahat.

“Harapan kami kedepan agar kiranya Pemerintah Kabupaten Lahat melalui dinas terkait dapat memberikan perhatian dan pembinaan kepada bibit- bibit PL atlet di Lahat, agar dapat menghasilkan atlet yg dapat mengharumkan nama Lahat di kancah nasional ataupun internasional,” pintanya.

 

Editor : Ivi Hamzah

 

Check Also

Bawaslu Lahat Kecolongan, Diduga “Perusak Demokrasi” Mulai Bermain Money Politic

Author : Nopi   LAHAT – Entah benar atau tidak, namun yang jelas H-9 jelang …