Laporan : April
LAHAT, Gemasriwijaya.Net – Kader Posyandu desa Pulau beringin Kecamatan Kikim Selatan, Kabupaten Lahat, mengadakan kegiatan rutin pengecekan pertumbuhan balita atau bisa disebut dengan posyandu balita. Acara yang bertempat di balai desa pulau beringin ini, dihadiri puluhan balita bersama orang tua masing – masing serta bidan desa.
Acara yang dimulai pukul 08.00 WIB – selesai. Dari kegiatan rutin tersebut, dilaksanakan pemeriksaan Stunting dengan mengukur ketinggian dan berat badan anak serta memberikan asupan makanana bergizi.
Ketua PKK Desa Pulau Beringin Sri Lestari mengatakan pelaksaan pelayanan posyandu dari penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, LK, dan pengisian buku KMS balita, kemudian Penyuluhan yang diberikan oleh kader kepada Bunda balita terkait perkembangan anak, serta pemberian arahan terkait kesehatan oleh Bidan Desa.
“Salah satu upaya dalam menyehatkan adalah Pemberian Makanan Tambahan (PMT) pada balita. Pemberian makanan tambahan ini dimaksudkan agar Balita benar- benar mendapat asupan makanan yang bernutris sehingga tumbuh ideal” Pangkasnya
Harapnya kepada masyarakat khusunya ibu ibu yang mempunyai belita agar selalu rajin mengikuti posyandu yang ada didesa agar pengecekan tumbuh kembang anak bisa terkontrol.
Editor : Ivi Hamzah