Home / KABAR NASIONAL / Bupati Lahat Kukuhkan Tim Gugus Tugas Penanggulangan Virus PMK

Bupati Lahat Kukuhkan Tim Gugus Tugas Penanggulangan Virus PMK

 

Laporan : Ganda Coy.

LAHAT, Gemasriwijaya.Net Pemerintah Daerah Kabupaten Lahat Provinsi Sumatera Selatan, melakukan Launching Vaksinasi dan Pengukuhan Gugus Tugas (Task Force) Pengendalian dan Penanggulangan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK)/Foot And Mouth (FMD)
di Pasar Hewan Kelurahan Sari Bungamas Kecamatan Lahat Kabupaten Lahat, Senin (04/07).

Kegiatan tersebut langsung dihadiri Bupati Lahat Cik Ujang, SH, didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Lahat Forkompinda Lahat, Kaporles Lahat yang diwakili, Dandim 0405/Lahat, Kajari Lahat, Jajaran Kepala OPD di lingkup Pemkab Lahat serta tamu undangan lainya.

Arahan Bupati Lahat Cik Ujang, SH mengatakan dalam rangka upaya kesejahteraan banyak petani di Kabupaten Lahat yang mendukung sektor termasuk di sektor Pendidikan dan Pembangunan- pembangunan menjelang hari raya idul Adha untuk saat ini merupakan saat yang tepat waktu yang tepat untuk memanen hasil Budidaya Peternakan Sapi, Kerbau ataupun Kambing karena harga jualnya relatif tinggi namun sayangnya adanya virus penyakit kuku dan mulut PMK menjadi masalah yang besar apalagi sudah masuk ke wilayah Kabupaten Lahat walaupun.

“Virus ini tidak mematikan akan tetapi terjangkit sangat cepat dapat menjangkit dengan cepat oleh karena itu banyak pengepul ataupun pengusaha ternak yang merasa resah dalam menanggapi masalah tersebut, Pemerintah Kabupaten Lahat sebagai langkah strategis akan melakukan tindakan dengan cepat dan terarah seperti preventif atau pencegahan, saya yakin dengan upaya sinergi antara Pemerintah Kabupaten Lahat dan dukungan dari Kementerian -kementerian Pertanian TNI dan polri serta keseriusan petani dalam melakukan tindakan preventif tersebut akan menekan penyebaran virus PMK peredarannya di Kabupaten Lahat,”ucapnya.

Lanjutnya untuk saat ini sudah ada vaksin PMK sehingga membuat peternak khususnya tetap terjaga kesehatannya.

“Saya berpesan kepada kelompok tani agar ternaknya divaksin hal inilah yang dibutuhkan, ini gratis tidak dipungut biaya sepeserpun ayo kita sukseskan vaksinasi PMK. Dan untuk kedepan dengan dikukuhkannya Gugus Tugas atau Satgas PMK Kabupaten Lahat dengan masing- masing tupoksi dengan kewenangan agar secara aktif dan nyata untuk menurunkan jumlah ternak yang terkontaminasi PMK menjelang hari raya idul Adha idul Adha, disinj saya menghimbau kepada masyarakat agar tidak khawatir,” himbaunya.

 

Editor : Ivi Hamzah

Check Also

Hadirkan Artis Ibukota, YM-BM Gelar Pesta Rakyat

Author : Nopi   LAHAT SUMSEL, MLCI – Hampir 80 persen persiapan Pesta Rakyat yang …