Home / KABAR NASIONAL / Pegawai Kantor Imigrasi Muaraenim Berbagi Takjil Dengan Masyarakat

Pegawai Kantor Imigrasi Muaraenim Berbagi Takjil Dengan Masyarakat

 

Laporan : Dedi S

MUARAENIM, Gemasriwijaya.Net Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Muara Enim, laksanakan kegiatan berbagi takjil di Bulan Suci Ramadhan 1443 H/2022 M, yang dilaksanakan di depan Kantor Imigrasi Jalan Jend Sudirman Kecamatan Muara Enim Kabupaten Muara Enim Sumatera Selatan, Selasa (12/04/2022).

Hal tersebut terlihat jelas, para pegawai sampai pada pimpinan Kantor Imigrasi turun langsung ke jalan untuk membagikan takjil kepada masyarakat yang lalu lalang.
“Terima kasih pak telah memberikan takjil kepada saya,” ucap nanang salah satu pengendaran roda dua yang diberikan takjil oleh Pengawai Imigrasi.

Hal senada dikatakan Dian, dirinya merasa senang karena mendapatkan takjil tersebut, termasuk anaknya nya juga dapat ketika melintas didepan kantor Imigrasi.
“Terima kasih pak, semoga imigrasi Muara Enim mendapatkan keberkahan karena sudah bebagi dibulan Suci Ini,” ujarnya.

Terpisah kepala kantor Imigrasi Kabupten Muara Enim Made Hepi mengatakan, sesuai dengan apa yang telah dilakukan oleh Imingrasi pusat bahwa setiap kantor imigrasi Kabupaten/Kota pada bulan Ramadhan diharapkan dapat malakukan berbagi takjil sesuai apa yang juga dilakukan Imigrasi pusat dengan membagikan takjil menjelang berbuka puasa kepada masyarakat.
“Ada sekitar 100 takjil yang kita berikan kepada masyarakat, semoga hal tersebut bermanfaat bagi masyarakat,” ujarnya

“Kegiatan yang kita lakukan ini mendukung program Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumsel, dalam rangka Kemenkumham berbagi,” tukasnya

Ditambahkan Kepala Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah kumham Sumsel atas nama pimpinan Kanwil dalam hal ini Pak kakanwil tentunya kami mengapresiasi, “Kegiatan dari rekan-rekan kantor imigrasi Muara Enim esensi dari kegiatan ini adalah empati ini merupakan turunan yang telah dicontohkan oleh pimpinan kami di Jakarta kumham berbagi sekedar pembukaan takjil bagi masyarakat,” tutupnya.

 

Editor : Ivi Hamzah

Check Also

Litbang Matahati Rilis Hasil Survey, HDCU Terancam Tumbang

Author: SMSI   PALEMBANG, gemasriwijaya.net – Calon petahan HDCU terancam tumbang berdasarkan hasil survei Pilgub …