Editor : Prima Ramadhan
LAHAT, Gemasriwijaya.net – Musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan wilayah dapil V tahun 2022 untuk penyusunan RKPD tahun 2023, bertempat di Gedung Balai Desa Ngalam Baru Kecamatan Gumay Talang, Senin (31/01/2022).
Dihadiri Wakil Bupati Lahat H. Haryanto SE MM, Staf Khusus Bupati Lahat, anggota DPRD Dapil V, Kapolsek, Dandramil, atau yang mewakili, seluruh jajaran OPD, seluruh Camat Kikim Area, Kepala Desa, masyarakat Desa Ngalam Baru dan undangan lainnya.
Dikatakan Wakil Bupati Lahat H. Haryanto, sebelum ia memberikan sambutan terlebih dahulu menyampaikan permohonan maaf dari Bupati Lahat Cik Ujang SH yang tidak dapat hadir, dikarenakan ada kegiatan lainnya. Namun, beliau menyampaikan salam untuk semua yang hadir disini. Selanjutnya perlu diketahui, perencanaan dalam suatu pembangunan sangatlah penting, melalui Musrenbang inilah diharapkan segala permasalahan dan kebutuhan masyarakat mulai dari Desa, Kelurahan dan Kecamatan terakomodir, dan terlaksana dengan baik.
“Oleh karena itu, hendaknya dilaksanakan tertib, lancar penuh kesungguhan sehingga dapat menghasilkan usulan kegiatan yang super prioritas, realistis dan berkualitas berdasarkan kebutuhan masyarakat bukan keinginan orang atau kelompok dan sesuai dengan program prioritas yang mengacu ke arah kebijakan Visi dan Misi Bupati Lahat”, ujarnya.
Ditambahkan H. Haryanto dirinya berharap, kepada perangkat daerah untuk bekerja keras, kerja cerdas, serius dan bekerjasama dengan seluruh lapisan pemangku kepentingan dengan semangat membangun Kabupaten Lahat.
“Demikian yang saya sampaikan, silahkan saling memberi masukan dan pendapat dalam Musrenbang ini dengan tertib, dan menghasilkan usulan yang benar benar diinginkan oleh masyarakat dalam Desa dan Kelurahan. Dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim Musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan wilayah dapil V tahun 2022 untuk penyusunan RKPD tahun 2023, secara resmi saya buka dan dimulai”, Ungkapnya.