Home / LAHAT / Pemkab Lahat Gelar Perayaan Hari Ibu Dengan Tema “Perempuan Berdaya Indonesia Maju”

Pemkab Lahat Gelar Perayaan Hari Ibu Dengan Tema “Perempuan Berdaya Indonesia Maju”

Laporan : Prima Ramadhan

LAHAT, Gemasriwijaya.com – Pemerintah Kabupaten Lahat Provinsi Sumatera Selatan, melalui Dinas Perlindungan Perempuan dan Anak Kabupaten Lahat memperingati perayaan puncak peringatan Hari Ibu yang ke- 93 tahun 2021. Bertempat di Gedung Pertemuan Pemkab Lahat, Rabu (22/12).

Acara tersebut mengusung tema “Perempuan Berdaya Indonesia Maju,” serta dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Lahat, Ketua PKK Lahat, Ketua GOW Lahat, Ketua Dharmawanita Lahat, Unsur OPD Pemkab Lahat beserta Istri, Unsur Forkopimda, Forum Anak Lahat dan tamu undangan lainya.

Kegiatan tersebut dikemas dengan pembacaan Sejarah singkat Hari Ibu yang dibacakan oleh Ketua PKK Lahat serta dilanjutkan pembacaan puisi oleh anggota Forum Anak Lahat dan diakhiri pemberian Sembako kepada Ibu- ibu Pasukan Biru (Penyapu Jalan) Kabupaten Lahat yang diberikan langsung oleh Ketua PKK Lahat.

Dalam sambutannya, Ketua TP PKK Lidyawati, Cik Ujang, S.Hut mengatakan bahwa semua Putra dan Putri terbaik yang membesarkan Bangsa dan Negara Indonesia pada awalnya adalah anak Ibunya, dirawat dan dibimbing oleh Ibunya.

“Mulai dari para pejuang dan pendiri Bangsa, sampai generasi sekarang yang terus membangun Indonesia, semuanya tumbuh dewasa dalam bimbingan Ibunya. Tidak memungkiri bahwa peran Ibu, peran kaum perempuan, sangatlah besar dalam memaksimalkan potensi diri seorang manusia. Karena itu, jangan pernah kita meremehkan kehebatan, keandalan, serta kemampuan kaum Ibu”, ungkapnya.

Sementaea Bupati Lahat Cik Ujang, SH dalam hal ini diwakil oleh Wakil Bupati Lahat H. Hariyanto, SE., MM, MBA menyampaikan, ucapan permohonan maaf dari Bupati Lahat yang tidak bisa menghadiri langsung acara puncak Hari Ibu ke-93 tahun 2021.

“Dalam kesempatan baik ini, saya menghimbau kepada masyarakat dan pemerintah Kabupaten Lahat untuk bersyukur atas kehadirat Allah SWT dan berterima kasih, dengan doa dan harapan kedepan kita lebih serius dan sungguh-sungguh dalam memberikan perlindungan kepada kaum perempuan dan anak,”pintanya.

Masih katanya pada Hari Ibu ini, semua tanpa kecuali diharapkan memetik hikmah dalam tentang pentingnya Ibu. Karena seorang ibu adalah sosok yang tak tergantikan oleh apa dan siapa pun.

“Ibu adalah sosok yang selalu ada ketika kita membutuhkannya. Ibu sosok yang selalu rindu saat kita melupakannya, seorang Ibu selalu memaafkan bila kita berbuat salah padanya”, tutupnya.

Editor : Ron

Check Also

Diduga Kecelakaan Kerja, Karyawan Tambang Batubara di Gumay Talang Meninggal Dunia Mengenaskan

Author: Nop   LAHAT, GmS – Sekira pukul 22.00 pada Rabu tanggal 13 November 2024 …