Home / LAHAT / Cik Ujang Berpeluang Menjadi Ketua Partai Demokrat Sumsel

Cik Ujang Berpeluang Menjadi Ketua Partai Demokrat Sumsel

 

Author : Ujang

PALEMBANG, Gemasriwijaya.com– Setelah melewati proses loby-loby politik dengan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) dari sejumlah kebupaten/kota di tingkat provinsi, pra gelaran Musyawarah Daerah (Musda) Dewan Pimpinan Daerah Provinsi Sumatera Selatan, sepertinya pucuk Pimpinan Partai Demokrat Sumatera Selatan untuk ke depan, menguat dukungan untuk Cik Ujang selaku Ketua DPC Demokrat Lahat yang menggantikan Ishak Mekki yang sudah berakhir masa jabatannya sebagai Ketua DPD Demokrat Sumsel.

Hal ini diketahui, setelah proses verifikasi data berkas dukungan dari 17 kabupaten/kota se-Sumsel di Lantai 3 Hotel Exelton Pelmbang, sekira pukul 13.30 WIB, Selasa (30/11/2021).

Kendati demikian, nyaris semua pihak termasuk Cik Ujang belum dapat memberikan statement terkait proses Musda tersebut.

“Nanti saja wawancaranya, setelah proses Musda selesai”, kata Cik Ujang saat didoirstop oleh sejumlah pewarta.

Pernyataan Cik Ujang ini, senada dengan jawaban Deputi II BPOKK DPP Partai Demokrat, Jemmy
Setiawan.

” Ya, nanti malam saja wawancaranya sekira pukul 21.00 WIB”, kata dia.

Sedangkan sebelumnya, Ishak Mekki menyampaikan bahwa semua DPC mengusulkan nama Cik Ujang untuk menduduki posisi Ketua DPD Sumsel.

“Sepakat, cuma kita mencalonkan satu nama, semua legowo demi keutuhan dan kekompakan. Saya yakin ke depan akan lebih baik, kader akan semakin solid”, sebut Anggota DPR RI ini.

Editor : RON

Check Also

Pengamat Politik Minta LHKPKPN Mengaudit Seluruh Penyelenggara Pemilukada Sumsel, Karena Anggaran Disinyalir Ajang Proyek

  Rilis : SMSI Sumsel  PALEMBANG, Gemasriwijaya.net – Isu penggunaan anggaran Pemilihan Kepala Daerah (Pemilukada) …