Home / KABAR NASIONAL / Setahun Jabat Kapolres Lahat Achmad Gusti Evaluasi Kinerja Humas

Setahun Jabat Kapolres Lahat Achmad Gusti Evaluasi Kinerja Humas

Laporan : Prima.

LAHAT, Gemasriwijaya.com – Kapolres Lahat AKBP Achmad Gusti Hartono,  SIK mengatakan bahwa telah dilaksanakan serah terima jabatan Kasi Humas Polres Lahat dari Iptu Hidayat yang memasuki Masa Purna Bhakti Kepada Iptu Sugianto untuk melanjukan informasi-informasi Polres Lahat kepada Masyarakat.

Kedua Perwira usai melakukan serah terima jabatan juga hadir dalam acara Ngopi Bareng antara Kapolres Lahat beserta jajaran bersama awak Media disebuah warung Mie Ayam yang terdapat di Simpang Lapangan PJKA Kelurahan Gunung Gajah Lahat.

Kapolres Lahat dalam acara ini hadir bersama Wakapokres Lahat Kompol Jossy Adrianto,  Kasatlantas Polres Lahat,  Iptu P. Malau dan Kasubsi Humas Polres Lahat Aiptu Liespono kepada awak media mengungkapkan rasa bangganya sebab berbarengan selama menjabat Kqpolres Lahat Humas Polres Lahat yang telah dikendalikan Iptu Hidayat berjalan dengan baik.

“Ucapan terima kasih atas dedikasi yang telah dilakukan Pak Hidayat selama bertugas dilingkungan Polres Lahat dengan jabatan terakhir Kasi Humas yang kini memasuki masa Purna Bhakti, Humas Polres Lahat semakin banyak kemajuan, baik informasi  dan pemberitaan seputar Polres Lahat dapat diterima oleh rekan-rekan media yang telah bersinergi dengan baik selama ini, “ujarnya.

Ahmad Gusti menambahkan bahwa dirinya bangga terciptanya kekompakan antara Media dengan Humas Polres dibidang pemberitaan.

“Pemberitaan yang disampaikan rekan – rekan media yang bersumber dari Humas Polres Lahat menjadi bacaan saya sebagai teman istirahat saya,  sebab berita yang disampaikan  melalui tulisan sangat lekat dicerna dalam ingatan dibanding dengan berita dari media jenis lainya, sebab berita dalam bentuk tulisan bisa dibaca berulang-ulang, sehingga dari sinilah berita harus dari sumber yang  benar dan akurat,” ujarnya.

Hadir dalam acara ngopi bareng ini  Ketua SMSI Kab.  Lahat  Dafri Yozhari,  beserta pengurus dan Ketua PWI Lahat Ishak Ujang Nasroni, yang juga ketua Bidang Organisasi Daerah SMSI sumsel serta Staf Humas Polres Lahat yang berkenan memberikan cindera mata untuk Iptu Hidayat yang telah bekerja dalam satu ruangan di Kehumasan Polres Lahat ini.

Editor : Nop

Check Also

Matahati Sebut Kelompok Rentan dan Jurnalis dalam Pidato Penutup Debat, Pengamat: Pemimpin yang Paling Merangkul!

Author: SMSI   PALEMANG, GmS – Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan nomor …