Laporan : Ivi Hamzah
LAHAT, Gemasriwijaya– Bertempat di gedung SMA Sangsa Purba Gunung Sari Kabupaten Lahat Sumatera Selatan, dilaksanakannya Ujian Pendidikan Kesetaraan bagi siswa yang mengikuti Paket A, B, C. Ujian Pendidikan Kesetaraan (UPK) tahun 2021 yang diselenggarakan Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Kabupaten Lahat Sumatera Selatan ini, tetap mematuhi protokol kesehatan covid-19 dengan memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.
Ujian Pendidikan Kesetaraan untuk tahun 2021 seperti yang dijelaskan Ketua PKBM Gunung Sari, Delvi Susanti SPd, semua siswa ujian paket dilaksanakan di SMA Sangsa Purba. Adapun jumlah siswa yang mengikuti ujian ini, untuk paket A berjumlah 12 siswa, untuk paket C berjumlah 22 siswa, untuk paket C berjumlah 125 siswa. Ujian dimulai dari siswa paket C, mulai dari tanggal 32 Maret sampai 3 April, Paket B dari tanggal 5-7 April, sedangkan paket A dari tanggal 8-10 April. Dengan telah memasuki ujian ini, Delvi berharap pada seluruh siswa agar menyiapkan diri dalam menghadapi ujian ini, seperti belajar beberapa materi pelajaran agar untuk persiapan ujian.
“Kami harap siswa harus belajar aktif untuk menghadapi ujian ini,”terangnya saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu 31 Maret 2021.
Masih kata Delvi, apabila siswa selesai mengikuti ujian ini dan telah mendapatkan ijazah, agar tidak berhenti sampai disitu, karena pendidikan itu sangat diperlukan bagi setiap orang. Contohnya siswa yang mengikuti ujian saat ini, dulu putus sekolah, dan kini ingin dilanjutkan kembali, berarti betapa pentingnya pendidikan tersebut.
“Semoga saja seluruh siswa mendapatkan ilmu yang bermanfaat bagi diri sendiri dan masyarakat,”harapnya.
Sementara itu Pitriani, siswa yang mengikuti ujian paket C sangat senang dapat mengikuti ujian ini. Pasalnya beberapa tahun yang lalu ia tak dapat menyelesaikan sekolahnya oleh keadaan ekonomi orang tua tak mencukupi kebutuhan biaya sekolah. Oleh karena itu hari ini ia sangat bersyukur dapat mengikuti ujian pendidikan kesetaraan.
“Alhamdulillah akhirnya saya bisa mengikuti ujian ini, insa Allah selesai ini saya akan melanjutkan pendidikan ke jenjang seterusnya,”ucapnya dengan nada yang ceria.
Terpantau ujian pendidikan kesetaraan ini di pantau langsung oleh dinas pendidikan dan kebudayaan Kabupaten Lahat.
Editor : Ron