Home / LAHAT / SPANDUK JANGAN TINGGALKAN SHOLAT TERPAJANG DI KANTOR LURAH PASAR BARU

SPANDUK JANGAN TINGGALKAN SHOLAT TERPAJANG DI KANTOR LURAH PASAR BARU

 

Laporan : Coy

GEMAS – LAHAT

Kelurahan Pasar Baru Kecamatan Lahat, Kabupaten Lahat, dibawah pimpinan Faisal, SE, terus berupaya tingkatkan kinerja. Kali ini Kelurahan Pasar Baru melakukan pemasangan Spanduk yang bertuliskan Jangan Pernah Tinggalkan Sholat Karena Ada Jutaan Manusia Didalam Kubur Yang Ingin Kembali Hanya Untuk Bersujud Kepada Allah.

Terpantau dilapangan Pegawai Kelurahan Pasar Baru memasangan Spanduk tersebut tepat di Gapura Masuk Kantor Lurah Pasar Baru Kecamatan Lahat Kabupaten Lahat, yang akan terbaca oleh Masyarakat setempat saat melintas di kawasan Kantor Lurah Pasar Baru tersebut.

Menurut keterangan yang disampaikan Lurah Pasar Baru Kecamatan Lahat Kabupaten Lahat, Faisal, SE, mengatakan pada hari ini Senin (23/11) di Kelurahan Pasar Baru memasang Spanduk dengan tulisan Jangan perna tinggalkan Sholat karena ada jutaan manusia didalam kubur yang ingin kembali hanya untuk bersujud kepada Allah.

“Pada dasarnya kita selalu saling mengingkatkan kepada sesama, semoga bagi yang membaca mendapatkan hidayah dan selalu ingat didalam setiap aktivitas kehidupan selaku umat muslim selalu ingat kepada Allah Swt, serta menjalankan kewajibanya menuju kedepan menjadi manusia yang bercahaya dan selalu menjadi panutan baik di keluarga, lingkungan dan teman maupun relasi, ” pesanya.

Editor : Ivi Hamzah

Check Also

Bawaslu Lahat Kecolongan, Diduga “Perusak Demokrasi” Mulai Bermain Money Politic

Author : Nopi   LAHAT – Entah benar atau tidak, namun yang jelas H-9 jelang …