Home / LAHAT / BUPATI LAHAT TERIMA JERSEY TERBARU DARI MANAJER SFC

BUPATI LAHAT TERIMA JERSEY TERBARU DARI MANAJER SFC

 

Laporan : Prim

GEMAS – LAHAT

Bupati Lahat, Cik Ujang SH sambut baik kedatangan Manager Tim Sriwijaya FC, Hendri Zainudin di kediamannya di Rumah Dinas Bupati Lahat. Dalam kunjungan tersebut, banyak ide brilian muncul untuk kembali menghidupkan dunia sepak bola di Kabupaten Lahat, dan mendukung Sriwijaya FC bertengger diposisi teratas lagi.

Dalam kunjungan bernuansa santai itu, Hendri Zainudin juga memperkenalkan jersey terbaru laskar kebanggaan wong kito, Sriwijaya FC, kepada Bupati Lahat. Dengan warna jingga jersey anyar Sriwijaya FC ini juga masih memasang motif songket pada lengan sebelah kanan dan kirinya, sebagai tanda semangat masyarakat Sumsel.

“Saya juga pendukung berat Sriwijaya FC, SFC ini satu-satunya kebanggaan masyarakat Sumsel. Apapun untuk kemajuan SFC patut didukung, agar bisa mencapai liga teratas lagi,” kata Cik Ujang, disela menerima jersey terbaru SFC, Selasa malam (03/11/2020).

Sementara Hendri Zainudin mengatakan, terima kasih atas dukungan yang diberikan Bupati Lahat. Walaupun sekarang SFC bermain di Divisi II Liga Indonesia, dengan dukungan Bupati Lahat semoga laskar wong kito terus solit dan jaya.

“Jatuh bangun sebuah tim sepak bola, itu hal yang biasa. Melalui dukungan dari Bupati Lahat, semoga SFC kembali di liga utama sepak bola Indonesia,” kata Hendri Zainudin, yang juga merupakan Ketum KONI Sumsel ini.

Hadir juga dalam kunjungan itu Ketum KONI Lahat, Kalsum Barefi, dan Kadis Dispora Lahat, Yhon Tito, membahas seputar olahraga dan rencana persiapan Lahat menjadi tuan rumah Porprof 2023 mendatang.

 

Editor : Ivi Hamzah

Check Also

Bawaslu Lahat Kecolongan, Diduga “Perusak Demokrasi” Mulai Bermain Money Politic

Author : Nopi   LAHAT – Entah benar atau tidak, namun yang jelas H-9 jelang …