Home / HUKUM & KRIMINAL / HASIL AUDIT TIM APIP BAKAL DIEKSPOS KEJARI LAHAT PEKAN DEPAN

HASIL AUDIT TIM APIP BAKAL DIEKSPOS KEJARI LAHAT PEKAN DEPAN

Laporan : Ujang

GEMAS – LAHAT

Seperti diberitakan sebelumnya, puluhan massa yang tergabung dalam Forum Masyarakat Gunung Karto (FMGK) mendatangi dan melakukan unjuk rasa di depan Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Lahat. Kedatangan massa yang dikawal ketat petugas dari Polres Lahat ini, guna meminta kejelasan penanganan dugaan kasus Dana Desa (DD) dan indikasi pemalsuan data pelaporan yang diduga dilakukan oleh Y oknum Kepala Desa (Kades) Gunung Karto, Kecamatan Kikim Timur, Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan yang telah diaudit oleh Tim Aparatur Pemeriksa Internel Pemerintah (Apip).

Sebagai bentuk respon dan tanggapan positif terhadap aspirasi pendemo, Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Lahat, Fitra, SH, MH didampingi para Kasi dan Staffnya menyambut baik kahadiran massa FMGK. Bahkan, pihaknya mengajak FMGK untuk berkoordinasi terkait waktu expose hasil audit Tim Apip yang sudah diterima oleh Kejari Lahat.

Setelah kurang lebih satu jam, urun-rembuk yang kental dengan suasana familier ini, pun berakhir. Hasilnya, disepakati pada hari Senin tanggal 2 November 2020 pekan depan, expose hasil audit Tim Apip terkait dugaan penyimpangan DD yang dialamatkan pada Kades Gunung Karto tentang Dana Desa akan digelar secara terbuka di Kejari Lahat. Menurut dia, pihaknya memang sudah merencanakan ntuk segera gelar expose terkait laporan masyarakat Gunung Karto ini, akan tetapi masih berkoordinasi dulu dengan Tim Apip, karena beberapa hari ke depan banyak sekali hari libur.

“Kami ucapkan terima kasih pada FMGK yang sudah menyampaikan aspirasinya dengan baik, dan kami sangat terbuka. Awalnya kita minta lima orang perwakilan FMGK yang diajak untuk berembuk, tapi massa meminta delapan orang, itu kita persilahkan masuk ke ruangan saya untuk membicarakan waktu expose. Yakinlah, kami akan selalu melakukan yang terbaik dan terbuka untuk masyarakat. Kami harap masyarakat juga bersabar, karena mulai besok itu libur, hingga hari Senin nanti akan aktif lagi. Itulah saatnya kita gelar expose”, tutupnya.

Senada, sebelum beranjak meninggalkan halaman Kantor Kejari Lahat, Iskandar selaku perwakilan pendemo juga mengucapkan terima kasih atas sambutan dan tanggapan serta sikap Kejari Lahat yang sudah menerima mereka (FMGK) dengan baik.

“Ya…, kami puas atas penjelasan dari Kejari Lahat. Kita lihat saja nanti tanggal 2 November 2020, semoga apa yang didugakan masyarakat Gunung Karto itu benar adanya”, pungkasnya, usai rembukan di ruang Kajari Lahat, Selasa (27/10/2020).

 

Editor : Ivi Hamzah

Check Also

Jum’at Berkah, Tim Relawan YM-BM Barbagi Nasi Kotak di Pasar Lama

Author: Nopi LAHAT, GmS – Ratusan porsi nasi kotak dibagikan oleh tim relawan Yulius Maulana …