Laporan : Jack
GEMAS-LAHAT
Lagi…, Pengurus dan Anggota Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Lahat mendapatkan bantuan berupa bingkisan Sembilan Bahan Pokok (Sembako) sebagai wujud kepedulian berbagai pihak terhadap para awak media yang tergabung dalam organisasi kewartawanan di Bumi Seganti-Setungguan. Kali ini, sebuah perusahaan batubara terbesar di Sumatera Selatan PT. Bukit Asam yang dengan ikhlas datang langsung ke Sekretariat PWI Lahat di Block C Bandar Jaya, Kecamatan Lahat, Kaupaten Lahat, Selasa (28/4/2020).
Paket sembako yang diberikan kepada sejumlah wartawan baik Cetak, Tivi maupun Online tersebut, merupakan bentuk bantuan sosial dari PT Bukit Asam PT. Bukit Asam dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1441 H dan juga kondisi Pandemi wabah Covid 19.
Bantuan yang diberikan juga bertujuan untuk membangun dan mempererat silahturahmi serta sinergitas antara para Pewarta dengan PT Bukit Asam yang dari dahulu sampai sekarang masih terus terjalin baik.
“Alhamdulillah, semua ini sebagai bentuk kepedulian kami dari PTBA Tbk terhadap rekan rekan media yang ada di Bumi Seganti Setungguan yang tergabung dalam PWI Kabupaten Lahat,” ungkap Manager Humas PT Bukit Asam, Efensi, disela pemberian bantuan sembako di diseketariat PWI Lahat, Selasa (28/04/2020).
Tidak itu saja, kata Efensi, selain memberikan sembako, juga menyampaikan salam dari segenap Pimpinan dan Management PT Bukit Asam kepada seluruh rekan rekan jurnalis yang tergabung dalam PWI Kabupaten Lahat.
“Tidak lupa, segenap Pimpinan dan Management PT Bukit Asam (PTBA Tbk) menitip salam dan mengucapkan selamat menunaikan Ibadah Puasa 1441 H, semoga kita semua selalu dalam lindungan Allah SWT, Amin Ya Rob’bal Alamin,” tambah Efensi.
Sementara itu, Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Lahat, Ishak Nasroni memberikan apresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada PT Bukit Asam (PTBA Tbk) yang sejak dulu memperhatikan awak media di Lahat.
“Mewakili segenap Pengurus dan Anggota PWI Lahat, saya dan Sekretaris PWI Lahat mengucapakan terima kasih pada seluruh jajaran management PT. Bukit Asam Tbk atas bantuan paket sembako untuk seluruh rekan rekan awak media yang ada dan tergabung di PWI Kabupaten Lahat ini. Bantuan ini angat membantu sekali, dan semoga ini menjadi ladang amal bagi pihak PTBA dan bermanfaat untuk PWI Lahat. Ini merupakan pelipur lara kami di saat corona melanda dunia,” pungkas Ishak Nasroni.
Editor : Ivi Hamsyah