Home / M ENIM / DPRD Minta Anggarkan Dana Covid 19

DPRD Minta Anggarkan Dana Covid 19

Laporan : Dedi. S

GEMAS-Muara Enim

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Muaraenim, Sumatera Selatan (Sumsel) meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muaraenim menganggarkan dana untuk pencegahan virus Corona atau Covid-19.

Permintaraan ini disampaikan Wakil Ketua III DPRD Muaraenim, Nino Andrian, SE saat rapat membahas pencegahan dan penanggulangan virus Corona di ruang rapat Pemkab Muaraenim, Senin (6/4/2020).

“Saya lihat di desa-desa gugus tugas pencegahan penyebaran virus Corona sudah pada siap dengan melibatkan para perangkat desa, BPD Linmas, dan relawan dari karang taruna. Terlebih lagi ada kebijakan pemerintah mengalokasikan 25 persen anggaran dana desa dilimpahkan untuk pencegahan Covid-19. Dalam pandangan saya desa-desa sangat antusias, namun bagi sepuluh kelurahan yang ada di Kabupaten Muaraenim ini tidak ada,” ujarnya.

Berangkat dari itu, Nino berharap Pemkab Muaraenim menganggarkan dana pencegahan Covid-19 untuk kelurahan.

“Sudah disampaikan saat rapat evaluasi gugus tugas pencegahan Covid-19 Kabupaten Muaraenim pada rapat yang digelar 6 April dan dijawab oleh Ketua Bidang Operasional Gugus Tugas Muaraenim, Asisten 1 M Teguh Jaya, MM, bahwa akan dirapatkan dengan Tim Operasi Gugus Tugas,” ujarnya.

Ternyata pada hari ini, Selasa (7/4/2020), menurut Nino Pemkab Muaraenim membahas lebih lanjut usulan teersebut.

“Harapan saya anggaran dana pencegahan Covid-19 untuk kelurahan bisa dianggarkan. Terlebih lagi jumlahnya tidak banyak, hanya sepulu kelurahan di Kabupaten Muara Enim,” pungkas wakil rakyat dari Partai PPP ini.

Nino mengapresiasi desa-desa yang ada di Kabupaten Muaraenim yang siap dalam pencegahan Covid-19. Namun, berdasarkan dari kunjungannya, pemerintah desa membutuhkan petunjuk dan teknis (Juknis) dalam penggunaan anggaran untuk pencegahan virus Corona.

Dia mencontohkan peralatan apa saja yang boleh dibeli atau diperuntukkan untuk apa.
“Kita harapkan, Pemkab Muaraenim bisa memberikan juknis kepada desa-desa untuk penggunaan dana desa dalam penanganan Covid-19. Sehingga kalau ada juknis desa-desa tidak salah dalam penggunaan anggaran,” ungkap Anggota DPRD Dapil 3 ini.

Nino juga meminta tim Gugus Tugas Pemkab Muaraenim untuk segera mempersiapkan peralatan selain Alat Pelindung Diri (APD) untuk para medis.

Kemudian,  mempersiapkan rapid test atau alat lainnya, jikalau masyarakat ada yang terjangkit Corona. sehingga lebih mudah dalam pencegahan penularan dan segera mengevakuasi yang terjangkit.

“Harapannya Kabupaten Muaraenim bebas dari virus Corona,” harap anak wartawan jadi anggota dewan ini.

Editor : Ujang

Check Also

Dukung Keberhasilan Rehabilitasi DAS, Bukit Asam (PTBA) Ikut Menandatangani Piagam Menoreh

Rilis : SMSI MUARA ENIM, Gemasriwijaya.net – PT Bukit Asam Tbk (PTBA) turut menandatangani Piagam …