Home / M ENIM / LIMA POSISI PEJABAT ESELON DUA MUARAENIM DILELANG

LIMA POSISI PEJABAT ESELON DUA MUARAENIM DILELANG

Laporan : Dedi S

GEMAS – MUARA ENIM

Lima posisi pejabat eselon 2 lingkup Pemerintah Kabupaten Muara Enim saat ini dalam proses lelang jabatan. 5 posisi dimaksud yakni Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Kabupaten Muara Enim, Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Muara Enim, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Muara Enim, Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Muara Enim dan Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM Kabupaten Muara Enim.

“Memang benar sekarang masih dalam proses lelang sejak dibuka awal Juni 2009 lalu. Dari beberapa tahapan, saat ini baru selesai tahapan presentasi makalah dan wawancara dan masih menunggu hasilnya dari tim panitia seleksi(Pansel) lelang,” ungkap Ketua Sekretariat Pansel Lelang BKPSDM Kabupaten Muara Enim, Romza Aidi ditanya di ruang kerjanya, kamis kemarin(4/7).

Dikatakan romzah dari 5 pejabat eselon 2 yang dilelang tersebut sebanyak 25 orang pelamar sudah memasuki tahapan tersebut. Dikatakan dia, tim pansel sendiri terdiri dari 5 orang yakni 3 orang dari akademisi Universitas Sriwijaya dan 2 orang dari pejabat lingkup Pemerintah Kabupaten Muara Enim yakni Sekretaris Daerah Kabupaten Muara Enim dan Asisten Administrasi dan Umum.” Pansel akan melakukan seleksi terbaik hasil presentasi makalah dan wawancara selanjutnya dari peserta akan diambil 3 orang dari masing-masing jumlah pelamar di dinas tersebut. Selanjutnya 3 orang tersebut akan diajukan pansel ke Bupati Muara Enim,” jelas dia.

Ditambahkan Romza, Bupati Muara Enim akan menseleksi kembali 3 orang tersebut yang diajukan pansel untuk diambil 1 orang. Selanjutnya satu nama inilah yang akan diajukan Bupati Muara Enim ke Komisi Aparatur Sipil Negara(KASN). “Setelah mendapat persetujuan KASN, barulah Bupati Muara Enim menjadwalkan dan akan melakukan pelantikan terhadap pejabat eselon 2 yang terpilih. Saat ini posisinya masih di pansel,” kata dia.

Dari data yang ada ada di sekretariat pansel terdapat 25 pelamar terhadap 5 posisi di pejabat eselon 2 yang dilamar yakni Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Muara Enim yaitu Irawan Supmidi, SPd, MM, H Zaibin, SPd, MPd, Jabarti, SPd, dan Riyadi, SPd, MSi, sedangkan Dinas Sosial Kabupaten Muara Enim yaitu Drs H Bhakti, MSi, Hj Elly Yuliar, ST, Arlan Depil, SSos, MSi dan Sahlan, SH, MSi. Lalu, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Muara Enim yakni H Haryadi Muliawan, ST,MT, Suhermansyah, ST, MEng, Edward Rizal, SSos, Amaludin, SH, dan H Sofyan Aripanca, SKom, MSi.

Sedangkan di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Muara Enim yakni Drs Risman Effendi, MSi, Eko Sulistiawan, AP, MSi, H Budiwarman, SIp, MSi, Drs Rachmad Noviar, MSi, Hj Dewi Sri Rahayu, SSos, MSi, Trisni Syahtianah,SH dan Wahidin, SIp, MSi serta Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM yaitu Lukmanul Hakim, SIp, Harson Sunardi, SAP, MSi, Erlandi, SIp, MM dan Aidi, ST,MT. “Mereka semua lulus administrasi dan assesment. Sekarang menunggu penilaian presentasi dan wawancara. Insya Allah, akhir tahun 2019 akan ada lelang lagi, yang sudah terdata yakni Dinas PUPR Kabupaten Muara Enim eselon 2 kosong dan Dinas Tanaman Pangan dan Holtikultura Kabupaten Muara Enim yang eselon 2 akan memasuki masa pensiun,” tambahnya lagi melaui via telpon. Sabtu,( 6/7/2019).

Editor : Ivi Hamzah

Check Also

Dukung Keberhasilan Rehabilitasi DAS, Bukit Asam (PTBA) Ikut Menandatangani Piagam Menoreh

Rilis : SMSI MUARA ENIM, Gemasriwijaya.net – PT Bukit Asam Tbk (PTBA) turut menandatangani Piagam …