Home / LAHAT / WABUP BUKA FORUM OPD MUSRENBANG RKPD DAERAH

WABUP BUKA FORUM OPD MUSRENBANG RKPD DAERAH

Laporan : Tim Gemas

GEMAS – LAHAT

Bertempat di Gedung Pertemuan Kabupaten Lahat, hari ini Kamis (21/3) diadakannya acara Forum Organisasi Perangkat Daerah Musrenbang RKPD Kabupaten Lahat tahun 2020, yang mengusung tema “menjadikan lahat berakhlak, mandiri, berkeadilan, makmur, dan sejahtera”.

Dihadiri Bupati Lahat Cik Ujang SH, yang dalam hal ini diwakili Wakil H.Haryanto SE MM MBA, Asisten lll, Kepala Bappeda Staf Ahli, Kepala Dinas, Kepala Badan, Camat dan yang lainnya.

Sambutan Kepala Bappeda Ir. Herman Oemar MM, melaporkan bahwasanya pelaksanaan Forum perangkat daerah Kabupaten Lahat merupakan tahapan lanjutan dari pelaksanaan Musrenbang RKPD tingkat Desa (Musrenbangdes), dan Musrenbang RKPD tingkat Kecamatan.

“Sehingga dilaksanakan pada hari ini Musrenbang Forum perangkat daerah Kabupaten Lahat, semoga dalam Musrenbang Forum perangkat daerah lahat ini dapat berjalan dengan lancar dan sesuai dengan kesepakatan Musrenbang dari tingkat desa dan kecamatan”, cetusnya.

Sambutan Wakil Bupati Lahat H. Haryanto, Tahapan pembuatan Kabupaten lahat pada tahun 2019 merupakan tahapan yang yang sangat menentukan dalam mewujudkan cita cita dan target pembangunan yang telah ditetapkan dalam RPJMD Kabupaten Lahat.

“Oleh karena itu, marilah kita jadikan forum ini sebagai wahana untuk saling menyesuaikan, mensinkronkan, dan mengintegrasikan rencana pembangunan Kabupaten Lahat dengan provinsi dan program prioritas nasional. Sehingga perjalanan pembangunan Kabupaten Lahat dapat mewujudkan Kabupaten Lahat dengan pertumbuhan ekonomi yang berkualitas pada tahun 2019. Forum OPD perangkat daerah Kabupaten Lahat secara resmi saya nyatakan dibuka”, Pungkasnya

Editor : Ivi Hamzah

Check Also

Jum’at Berkah, Tim Relawan YM-BM Barbagi Nasi Kotak di Pasar dan RSUD Lahat

Author : Nopi   LAHAT, GmS – Ratusan porsi nasi kotak dibagikan oleh tim relawan …