Home / LAHAT / WABUP TINJAU LANGSUNG JALAN RUSAK DI LAHAT SELATAN

WABUP TINJAU LANGSUNG JALAN RUSAK DI LAHAT SELATAN

 

Laporan : Tim Gemas

GEMAS – LAHAT

Usai melaksanakan Sidak dibeberapa Sekolah Dasar (SD), H.Haryanto juga Sidak di Kantor Camat Lahat Selatan, sekaligus meninjau jalan alternatif Tanjung Payang menuju Talang Sejemput, yang kini rusak mengalami longsor, karena disebabkan oleh lebatnya curah hujan sehingga timbulnya genangan air dan memakan badan jalan, Jum’at (8/2/19).

Dalam peninjauan jalan alternatif yang rusak ini, Wakil Bupati Lahat mengatakan, jalan ini diberikan penambahan tanah terlebih dahulu untuk penguat badan jalan, baru dibangun sebagai mana baiknya.

“Masalah genangan air, supaya tidak terjadi lagi harus dibuatkan tempat air mengalir yaitu berupa siring, jika tidak hal ini akan terjadi lagi dan perbaikan badan jalan tidak tahan lama”, tegasnya.

Karena jalan ini sering dilewati, ditambahkan H.Haryanto, maka setidaknya perbaikan cepat diselesaikan untuk menghindari Lakantas dan untuk kenyamanan masyarakat dalam berkendaraan.

“Seperti yang sudah terlihat posisi jalan rusak ini tidaklah strategis, atau sangat membahayakan masyarakat. Saya juga himbau kepada masyarakat yang melewati jalan ini agar lebih berhati-hati lagi”, Pungkasnya.

Editor : Ivi Hamzah

Check Also

Ulasan Debat ke-2 Pilkada Lahat, Paslon 1 Kuasai Materi, Paslon 2 Tidak Mengerti Tupoksi DPRD dan Paslon 3 Gagap

Author : Nopi LAHAT, GmS – Sebagai rangkaian yang harus dilakukan oleh KPUD Lahat dalam …