Home / PALEMBANG / Herman Deru Aktikan Kembali P3N di Sumsel

Herman Deru Aktikan Kembali P3N di Sumsel

Laporan : Erlan. A

GEMAS-PALEMBANG

Pengaktifan kembali Pembantu Pegawai Pencatat Nikah (P3N) di Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) atau yang saat ini berganti nama menjadi Petugas Penghubung Urusan Keagamaan Desa (P2UKD) dan Petugas Penghubung Urusan Keagamaan Kelurahan (P2UKK) bukan isapan jempol belaka.

Aktifnya kembali P3N di Sumsel tersebut dibuktikan dengan telah diserahkannya Surat Keputusan (SK) kepada para Petugas Penghubung Urusan Keagamaan Desa (P2UKD) dan Petugas Penghubung Urusan Keagamaan Kelurahan (P2UKK) di Sumatera Selatan oleh Gubernur Sumsel H Herman Deru, usai menjadi Pembina Upacara pada upacara peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama Republik Indonesia ke-73 tahun 2019 tingkat Provinsi Sumsel, bertempat di halaman Griya Agung, Kamis (3/1).

Gubernur Sumsel H Herman Deru menegaskan fungsi dari P2UKD dan P2UKK tidak hannya sebatas menjalankan tugas sebagai penghulu saja, namun juga harus menjadi penghubung antara masyarakat dengan pemerintah, umat dengan ulama, serta atar umat beragama.

“Mereka yang dulunya pernah menjadi P3N direkrut kembali, namun tugas dan tanggungjawabnya ditambah , begitu juga dengan honornya kita akan tambah. Ini karena peran dan fungsi dari P2UKD dan P2UKK ini sangat penting dalam rangka pembinanan umat,” tegas HD.

HD berjanji, setelah mengaktifkan P3N kedepan Pemerintah Provinsi Sumselm, dirinya juga akan segera membentuk petugas penghubung urusan keagamaan di desa dan kelurahan bagi non muslim.

“Gubernur itu adalah pemimpin bagi semua umat diwilayah daerahnya masing-masing, bukan hannya umat muslim namun juga umat agama lainnya yang sah di negeri ini,:” jelasnya.

Dalam peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama Republik Indonesia ke-73 tahun 2019 tingkat Provinsi Sumsel kali ini, Gubernur Sumsel H Herman Deru menerima penghargaan dari Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera atas inovasi pelopor serta penggerak petugas penghubung urusan keagamaan desa dan kelurahan dalam Provinsi Sumsel.

Hadir dalam peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) Kemenag kali ini anggota DPD Republik Indonesia Asmawati, Wakil Gubernur Sumsel Mawardi Yahya, Ketua DPRD Provinsi Sumsel HM Aliandra Pati Gantada , Wakapolda Sumsel Brigjen Pol Denni Gapril dan Kakanwil Kemenag Sumsel H. M Al- Fajri Zabidi.

Editor : Ivi Hamsyah

Check Also

Siapkan 6000 Saksi di Kota Palembang, Mularis Djahri Optimisnya Atas Kemenangan Matahati

Author : Nopi   PALEMBANG, GmS – Mularis Djahri (MD) Center telah membentuk 6000 saksi …