Home / PALEMBANG / IRSWANSYAH : PENDIDIKAN ADALAH HAK SELURUH ANAK

IRSWANSYAH : PENDIDIKAN ADALAH HAK SELURUH ANAK

Laporan : Ron

GEMAS, PALEMBANG – Letaknya yang jauh atau tiga jam lebih dari pusat Kota Kabupaten Muara Enim, menjadikan Desa Tanjung Raya terkategori cukup terisolasi. Meski sudah ada sekolah hingga menengah atas, bagi Abdul Aziz sang sesepuh desa, fasilitas pendidikan baik kelengkapan buku atau pun tenaga pendidikan profesional masih dikatakan kurang. Hal tersebut diungkapkan Aziz yang juga pria berusia 67 tahun ini kepada cawagub Sumsel Irwansyah Rebuin pada Senin (30/4/2018).

Dikatakan Irwansyah, bersama Aswari Rivai dirinya memiliki dua program unggulan pada bidang pendidikan diantaranya Kartu Sumsel Cerdas (KSC) dan Redistribusi Guru. Politisi sekaligus pengusaha muda ini pun berharap, dengan KSC dan Redistribusi Guru dapat menjangkau pendidikan untuk anak Sumsel di seluruh desa yang juga berkualitas.

“Pendidikan merupakan hak untuk seluruh anak. Maka sebagai pemprov nantinya kita harus menyediakan pendidikan yang benar-benar gratis dan memenuhi standar,” ungkap Irwansyah.

Baik KSC maupun Redistribusi Guru, lanjut Irwansyah,  memiliki fungsi yang berbeda, namun saling melengkapi.

Saat KSC menyediakan fasilitas pendidikan seperti bantuan biaya sekolah dan peralatan untuk menunjang sarana belajar mengajar, redistribusi guru merupakan penyaluran tenaga pendidikan profesional untuk mengajar anak-anak.

“Semoga dengan adanya perbaikan kualitas pendidikan ini dapat membawa perbaikan pada hidup anak. Sebab ilmu mengajarkan kita untuk lebih bijak dalam menyikapi persoalan dan membedah masalah,” ungkap Irwansyah.

Sebagaimana diketahui, Aswari-Irwansyah merupakan pasangan calon (paslon) nomor urut dua dari partai Gerindra dan PKS. Keduanya berhasil maju ke pilkada Sumsel periode 2018-2023 setelah berhasil mengantongi total 15 kursi di DPRD Provinsi Sumsel.

Editor : Zadi

Check Also

Bawaslu Lahat Kecolongan, Diduga “Perusak Demokrasi” Mulai Bermain Money Politic

Author : Nopi   LAHAT – Entah benar atau tidak, namun yang jelas H-9 jelang …