Home / LAHAT / JAGO MERAH LAHAP DUA RUMAH, SATU KORBAN NYAWA

JAGO MERAH LAHAP DUA RUMAH, SATU KORBAN NYAWA

LAPORAN : DARMAWAN
GEMAS – LAHAT
Telah terjadi kebakaran hebat yang menghanguskan dua rumah milik warga Desa Padang Kecamatan Gumay Ulu Kabupaten Lahat. Kebakaran diduga bersumber dari hubungan arus pendek listrik hingga meratakan dua rumah dan satu nyawa melayang. Kebakaran tersebut terjadi pada Sabtu (27-01-18).
Amukan si jago merah ini terjadi sekira pukul 21.30 WIB, malam Minggu, dimana kalah itu suasana tenang tiba tiba mencekam, karena api sudah membumbung besar di kediaman Mat Ansori (70) (korban meninggal), kemudian api menjalar kerumah Muslimin (44) tetangga korban. Dengan cepat si jago merah menghanguskan dua rumah yang terbuat dari bahan kayu tersebut, ditambah dengan tiupan angin yang cukup kencang.
Bersama aparat kepolisian Polsek Pulau Pinang, Polres Lahat warga setempat berjibaku memberikan pertolongan memadamkan api tersebut, namun nasib tak berpihak pada Mat Ansori, saat api berhasil dipadamkna dirinya ditemukan sudah terbujur kaku dengan kondisi yang cukup mengenaskan, karena didapati tubuh yang gosong nyaris tak dikenali lagi.
Kapolres Lahat AKBP Roby Karya Adi SIK, melalui Kasubag Humas Polres Lahat Ipda Sabar T, membenarkan kejadian tersebut. Dijelaskan Sabar, dugaan sementara penyebab kebakaran ini bersumber dari konsleting listrik dari rumah korban meninggal dunia.
“Kejadian musibah kebakaran ini terjadi sekira pukul 21.30 wib, dua unit rumah terbakar, dan satu pemilik rumah atas nama Mat Ansori menjadi korban meninggal dunia, dugaan sementara hubungan arus pendek,” terangnya.
Ditambahkan Sabar, korban meninggal dunia karena terjebak di dalam rumah dan tak bisa menyelamatkan diri. Selanjutnya korban sudah disemayamkan di lokasi pemakaman desa setempat.
“Ya, korban mengalami luka bakar serius, dan atas permintaan pihak keluarga korban sudah dikebumikan beberapa saat setelah kejadian,” pungkasnya.
Editor : Ivi Hamzah

Check Also

Jum’at Berkah, Tim Relawan YM-BM Barbagi Nasi Kotak di Pasar Lama

Author: Nopi LAHAT, GmS – Ratusan porsi nasi kotak dibagikan oleh tim relawan Yulius Maulana …