Home / LAHAT / BERSAMA TNI, BHABINKAMTIBMAS POLSEK MERAPI PANTAU.DD

BERSAMA TNI, BHABINKAMTIBMAS POLSEK MERAPI PANTAU.DD

Laporan : Hendry Gemas-Lahat

Salah satu bentuk peran aktif Bhabinkamtibmas dalam pembangunan desa binaannya dengan cara mengawasi anggaran dana desa (ADD) yang telah didistribusikan pemerintah untuk kemajuan desa tersebut.

Hal ini mendorong Kanit Binmas Polsek Merapi Barat, Aiptu Jujun Junara yang merupakan Bhabinkamtibmas Kecamatan Merapi Timur, melakukan kegiatan pemeriksaan dan monitoring dana desa dibalay Desa Tanjung Lontar, Kamis (11/01/18).

Dalam kegiatan itu Aiptu Jujun Junara bersama Camat Merapi Timur, Perwakilan Koramil, Kades, BPD serta perangkatnya, Pendamping Desa ,Toga, Tomas, Lembaga Adat dan masyarakat. Mereka bersama sama melaksanakan pemantauan langsung dilokasi pembangunan tersebut.

“Sebagai bentuk pencegahan terjadinya penyalahgunaan dana desa kami melakukan pengecekan serta sosialisasi kepada kepala desa dan perangkat desa. Sehingga masyarakat dapat benar-benar mengetahui dana desa yang diberikan oleh pemerintah dapat terealisasi dengan tepat sasaran”, ungkap Jujun.

Ia menambahkan, pengecekan dan monitoring DD dan ADD ini tidak selesai di sini tapi akan dilakukan terus hingga semua terlaksana dengan lancar dan masyarakat merasakan hasilnya.

“Kita berharap hasil dari pembangunannya sesuai dengan harapan bersama. Selama kegiatan ini berlangsung situasi aman dan kondusif”, terangnya.

Editor : Ivi Hamzah

Check Also

Hadirkan Artis Ibukota, YM-BM Gelar Pesta Rakyat

Author : Nopi   LAHAT SUMSEL, MLCI – Hampir 80 persen persiapan Pesta Rakyat yang …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *