Home / LAHAT / Massa Kampanye dan Pelantikan Tim Pemenangan YM-BM Desa Air Lingkar Membeludak
oplus_2

Massa Kampanye dan Pelantikan Tim Pemenangan YM-BM Desa Air Lingkar Membeludak

Author : Nopi

 

LAHAT, GmS – Luar biasa, warga Desa Air Lingkar Kecamatan Pagar Gunung Kabupaten Lahat membeludak memadati lokasi kampanye dan pelantikan tim pemenangan Yulius Maulana dan Budiarto Marsul, Jumat (04/10/2024).

 

Terlihat pula di lokasi tersebut mantan Wakil Bupati Lahat Marwan Mansyur, ustadz Taufik Hidayat dan beberapa anggota DPRD Kabupaten Lahat yang ikut membersamai YM-BM dalam berkampanye dan melantik Tim Pemenangan di Desa Air Lingkar.

 

Dalam pidatonya Cawabup Lahat nomor urut 1 Dr H Budiarto Marsul SE MSi mengajak masyarakat untuk melakukan perubahan terhadap Kabupaten Lahat yang bertengger di posisi juara ke-2 termiskin di Sumsel.

 

“Mari kita ngaleh ase, kita lakukan perubahan untuk Lahat yang lebih baik, kita harus keluar dari zona termiskin nomor 2 Se-provinsi Sumatera Selatan,” ucap Budi.

 

Selanjutnya, Calon Bupati Lahat Yulius Maulana ST menerangkan, program program yang mereka tawarkan kepada masyarakat, merupakan hasil survey kepada masyarakat berdasarkan apa yang diinginkan oleh masyarakat.

 

 

“Jadi program yang kami tawarkan adalah program yang benar benar atas keinginan masyarakat Kabupaten Lahat, bila kami diberikan kesempatan memimpin Lahat ini, maka kami akan berusaha menjadikan Kabupaten Lahat menjadi Kabupaten terbaik di Sumsel,” ungkap Yulius.

 

 

Yulius juga mengingatkan masyarakat agar tidak terpengaruh dengan politik uang, siapapun yang memberikan uang termasuk saya ambil uangnya tapi pilihlah sesuai hati nurani.

 

 

“Siapapun yang memberikan uang, ambil uangnya tapi pilihlah sesuai hati nurani, lihat rekam jejaknya, lihat apa yang sudah diperbuatnya dan lihat program yang ditawarkannya,” tukasnya.

 

Check Also

Benny, Pecinta Burung Hantu Terpilih Sebagai Dewan Pengawas KPK

Rilis SMSI   BENNY Jozua Mamoto, pecinta burung hantu mendapat kesempatan untuk diuji sebagai calon …