Home / MUBA / Warga Desa Pinggap Berharap Pemkab Muba Perbaiki Akses Jalan Depati Senen Kec.BHL Yang Rusak Parah

Warga Desa Pinggap Berharap Pemkab Muba Perbaiki Akses Jalan Depati Senen Kec.BHL Yang Rusak Parah

Naskah : Riki

 

MUBA, GmS – Warga Desa Pinggap Kec. Batang hari Leko ( BHL) berharap Pemkab

Muba perbaiki Akses Jalan Depati Senen Penghubung terdekat ke Kecamatan BHL, yang rusak parah berlobang-lobang Serta berlumpur, Selasa, (07/05/2024).

 

Sangat Memprihatinkan sekali dengan kondisi Akses Jalan Depati Senen Penghubung Lima Desa terdekat ke kecamatan BHL, terutama desa Pinggap, desa Pengaturan,Bintialo, Ulak Kembang, dan Sungai Napal. Dari hasil Pantauan langsung awak media di lapangan bersama seorang rekannya pada hari Senin (06/05/2024 )sekira pukul 10.00 Wib Terdapat beberapa titik Akses Jalan yang berlobang dan berlumpur dan sulit untuk di lalui pengendara.

 

Mengenai Akses jalan Depati Senen yang rusak parah, dan hanya bisa di lalui kendaraan Sepeda Motor,Terdapat beberapa titik Akses Jalan berlobang dan berlumpur, menurut salah seorang warga Desa Pinggap laki-laki usia paruh baya yang di jumpai di satu titik lokasi jalan tersebut mengatakan saat dibincangi,awak media,ia membenarkan begini lah pak kondisi jalan yang kami lalui setiap hari nya,jalan yang lumayan parah rusak nya. Kalu tidak hati-hati berkendara bisah jatuh terbalik dan kotor semua pakaian kita ujarnya

 

Untuk itu harapan kami selaku warga Desa pinggap berharap jalan ini agar segera bisa di perbaiki oleh pihak pemerintah Musi Banyuasin supaya akses jalan bisa di lalui dengan lancar dan tidak terhambat lgi menuju ke kecamatan BHL,Sungai Lilin, karena dari sinilah jarak tempuh yang dekat pak ,”Jelasnya.

 

Lebih lanjut Awak media bersama seorang rekannya berkunjung ke kantor Desa Pinggap, dan berjumpa dengan Kepala Desa Pinggap Rudi hartono beserta beberapa orang perangkatnya, Rudi Hartono mengatakan pada awak media saat berbincang bahwa jalan Depati Senen ini di ibaratkan urat nadi,

sangat membantu memperlancar roda perekonomian warga saya dan warga empat Desa Lainya seperti dimaksud diatas. Butuh perhatian pemerintah,besar harapan kami pada PJ Bupati Muba supaya dapat berkunjung melihat kondisi jalan Depati Senen yang menjadi keluhan Warga ujarnya.

 

Saat dikonfirmasi kepada pihak kecamatan Batang hari leko hari ini tgl (07/05/2024)sampai berita ini di terbitkan Belum memberikan tanggapan,

 

Editor : Jack

 

 

Check Also

Masyarakat Serbu Pasar Murah di Lapangan Sepak Bola Kelurahan Babat

# Operasi Pasar Upaya Mendukung Program Pengendalian Inflasi di Muba   BABAT TOMAN, gemasriwijaya.net Muba …