Home / LAHAT / Cik Ujang Cek Langsung ke Bantaran Sungai Lematang yang Semakin Surut

Cik Ujang Cek Langsung ke Bantaran Sungai Lematang yang Semakin Surut

Laporan : Nopi

LAHAT, Gemasriwijaya.net –Dampak dari musim kemarau yang melanda di hampir seluruh wilayah, membuat debit air di Sungai Selangis dan Sungai Lematang berkurang. Hal ini mengganggu masyarakat, mengingat di beberapa daerah bergantung dengan air di Sungai Lematang baik itu untuk keperluan pertanian dan kebutuhan rumah tangga.

Sebagai pemimpin yang peka akan keluhan warganya Bupati Lahat H. Cik Ujang, SH terjun langsung ke lokasi untuk melihat keadaan air di Sungai Selangis dan Sungai Lematang, Rabu (11/10/23).

Terpantau di lokasi, H. Cik Ujang menelusuri sungai di mulai dari Lokasi Desa Lubuk Selo, Desa Kedaton dan berakhir di Desa Tanjung Mulak dengan menggunakan perahu karet bersama tim survei dan didampingi tim rafting Kabupaten Lahat.

“Untuk mengantisipasi serta mencari solusi, ditakutkan bila musim hujan air sungai selangis dan sungai lematang meluap akan mengakibatkan langsur, dikarenakan kurang lebih 3 bulan ini kita mengalami kemarau dan mengatisipasi hutan-hutan yang telah kering akibat kemarau panjang”, sebutnya.

Editor : Jack

Check Also

Hadirkan Artis Ibukota, YM-BM Gelar Pesta Rakyat

Author : Nopi   LAHAT SUMSEL, MLCI – Hampir 80 persen persiapan Pesta Rakyat yang …