Home / KABAR NASIONAL / PPK dan Panwaslucam Bersama Forkopimcam Mulak Sebingkai Koordinasi Pemilu 2024

PPK dan Panwaslucam Bersama Forkopimcam Mulak Sebingkai Koordinasi Pemilu 2024

 

Laporan : Ivi Hamzah

LAHAT, gemasriwijaya.net – Bertempat di aula kantor camat Mulak Sebingkai Desa Keban Agung Kecamatan Mulak Sebingkai Kabupaten Lahat Sumsel, PPK dan Panwascam Bersama Forkopimcam Mulak Sebingkai Menggelar Sosialisasi Pemilu tahun 2024. Sosialisasi Pemilu tahun 2024 dihadiri langsung oleh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Camat Mulak Sebingkai Herwansyah SE MM, Danramil 405/09/KA Kapten Inf Heru Wedono, Kapolsek Mulak Ulu Iptu Ismail, Seluruh kepala desa se-kecamatan Mulak Sebingkai, PPS, PKD, dan Satpol-PP desa. Rabu (20-9-2023).

Kegiatan sosialisasi Pemilu tahun 2024 ini dibuka langsung oleh Camat Mulak Sebingkai Herwansyah, dalam sambutannya mengatakan, bahwa menjelang pemilihan umum yang akan dilaksanakan pada 14 Pebruari 2024. Oleh karena itu ia berharap pada penyelenggara pemilu agar dapat bersinergi dengan semua pihak supaya pelaksanaan pemilu dapat terlaksana dengan aman dan lancar.

“Kami harapkan pada PPK dan Panwascam supaya tetap berkoordinasi, supaya pelaksanaan pemilu mulai dari tahapan DPT, kampanye, sehingga pelaksanaan pemilu nanti tidak ada kendala,”ungkapnya.

Untuk memastikan keamanan dalam pelaksanaan pemilu 2024, Kapolres lahat AKBP Kunto Hartono SIK melalui Kapolsek Mulak Ulu Iptu Ismail siap memberikan pelayanan dan pengamanan demi suksesnya pemilu. Dalam pengamanan pelaksanaan pemilu ada tiga kategori yaitu,aman, rawan, sangat rawan. Oleh karena itu ia minta pada pemerintah desa Satpol-PP dan penyelenggara pemilu yang ada di desa supaya saling bahu-membahu dalam pelaksanaan pemilu.

“Kita semua berharap semoga pelaksanaan pemilu mulai dari beberapa tahapan sampai ke pelaksanaan pemilu dapat terlaksana dengan aman dan lancar,”harapnya.

Hal senada juga disampaikan kapten Inf Heru Wedono, mengenai pelaksanaan pemilu, ia yakin dan percaya pelaksanaan pemilu khususnya di kecamatan Mulak Sebingkai dapat terlaksana dengan baik. Karena semua penyelenggara pemilu sudah dibekali ilmu melalui Bimtek. Dan selaku pengamanan pelaksanaan pemilu disetiap desa akan dikawal langsung oleh Babinsa.

“Kami pihak keamanan siap memberikan pelayanan dan keamanan mengenai pemilu dan kita saling berkoordinasi supaya pelaksanaan pemilu dapat berlangsung sesuai dengan kita harapkan,”ucapnya.

Sementara itu penyelenggara pemilu melalui ketua PPK Mulak Sebingkai Elta Nurwansya, mengatakan bahwa ia selaku PPK berharap dan siap berkoordinasi kepada semua pihak demi berlangsungnya pemilu 2024. Koordinasi mengenai pemilu ini, ia sudah anjurkan kepada setiap PPS yang ada di desa supaya berkoordinasi kepada pemerintah desa. Dikatakan Elta untuk saat ini jumlah DPTBS Kecamatan Mulak Sebingkai sebanyak 4415, dengan jumlah TPS sebanyak 22.

“Mari kita sama-sama mensukseskan pemilu 2024 dengan aman dan lancar,”ucap Elta.

Hal ini juga disampaikan Yansa SPd ketua Panwaslucam Mulak Sebingkai, sebagai panitia pengawasan ia akan berkoordinasi dengan semua pihak terkait pengawasan pemilu 2024. Dijelaskan Yansa, bahwa Panwaslucam memiliki PKD disetiap desa 1 orang satu PKD, dan mengenai pengawasan ia berharap koordinasi PPS dengan PKD dan pemerintah desa dapat berjalan dengan baik.

“Kita sama-sama berharap supaya pelaksanaan pemilu 2024 dapat dilaksanakan sesuai dengan yang kita rencanakan,”tutupnya.

Dalam koordinasi Pemilu ini disisi dengan tanya jawab dan berbagi pengalaman dari mantan ketua Panwaslucam Mulak Sebingkai tahun 2019 Marwan Hardindi Kepala desa Jadian Baru.

Editor : Riadi

Check Also

Matahati Sebut Kelompok Rentan dan Jurnalis dalam Pidato Penutup Debat, Pengamat: Pemimpin yang Paling Merangkul!

Author: SMSI   PALEMANG, GmS – Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan nomor …