Home / KABAR NASIONAL / Pemdes Sukabakti Gelar Musdes Susun RKP Desa Tahun 2024

Pemdes Sukabakti Gelar Musdes Susun RKP Desa Tahun 2024

Laporan : April

LAHAT, gemasriwijaya.net – Pemerintah Desa Sukabakti, Kecamatan Kikim Barat, Kabupaten Lahat melaksanakan Musyawarah Desa (Musdes) Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKP-Desa) Tahun Anggaran 2024, di balai desa suka Bakti, Kamis (6/9/2023).

Kepala Desa Sukabakti Rudi Hartono mengatakan bahwa pelaksanaan Musdes RKP Desa mengacu pada Permendagri nomor 114 tahun 2014 tentang pembangunan Desa dan Permen Desa PDTT Nomor 16 Tahun 2019 tentang Musyawarah Desa.

“Dilaksanakannya Musdes ini bertujuan untuk menyusun perencanaan desa yang baik dan matang dalam menentukan pokok-pokok kebijakan arah pembangunan Desa Sukabakti untuk tahun anggaran 2024 yang akan datang,” ujar orang nomor satu di Desa Sukabakti

Rudi Hartono meminta untuk bersama – sama, bergotong royong, menjalin komunikasi yang baik dengan pemerintah desa, sehingga kedepannya Desa sukabakti bisa menjadi lebih baik dalam sisi pembangunan nya.

“Untuk program prioritas Desa sukabakti pada tahun 2024 mendatang, kata Rudi, fokus pada pembangunan Balai Desa perehapan Lapangan Bola Voli dan penangan Stunting” jelasnya

Rudi berharap usulan yang telah disampaikan warga dalam musyawarah dapat segera dievaluasi oleh tim yang telah dibentuk, serta dapat diakomodir mengacu pada pedoman peraturan kementerian desa.

“Semoga tahun 2024, semua nya berjalan lancar”, harapnya.

Hadir di kegiatan tersebut, Selain Kepala desa Suka Bakti , sekcam Kikim Barat, Bhabinkamtibmas, Babinsa , , Ketua BPD dan Anggotanya, Pendamping Desa, Kader Posyandu.

 

Editor : Ivi Hamzah

Check Also

Matahati Sebut Kelompok Rentan dan Jurnalis dalam Pidato Penutup Debat, Pengamat: Pemimpin yang Paling Merangkul!

Author: SMSI   PALEMANG, GmS – Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan nomor …